Kunjungi Hasil Hanpangan Kostrad di Sukabumi, Letjen TNI Arif Rahman: Saya Bangga Sekali

Rabu, 20 Desember 2023 - 11:25 WIB
loading...
Kunjungi Hasil Hanpangan...
Wakasad Letjen TNI Arif Rahman kunjungan ke Hanpangan Kostrad di Sukabumi. Foto/Ilham Nugraha/MPI
A A A
SUKABUMI - Wakil Kepala Staf Angkatan Darat (Wakasad) Letjen TNI Arif Rahman melakukan kunjungan ke area Ketahanan Pangan (Hanpangan) Kostrad yang berlokasi di Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi . Lokasi ini menjadi pilot project Hanpangan TNI AD yang menarik perhatian Wakasad.

Kedatangan Arif Rahman ke Hanpangan Kostrad dilakukan menggunakan helikopter. Begitu tiba, ia langsung menuju lokasi penanaman jagung yang disambut oleh puluhan anak sekolah dasar.

Dalam kunjungannya, Arif Rahman tidak hanya melihat proses penanaman jagung, tetapi juga mengamati geomembran Neglasari yang mengaliri ratusan hektare pertanian. Uniknya, di antara hasil pertanian tersebut, terdapat kandang ternak sapi Neglasari dan ayam.

Arif Rahman menyampaikan kesan dan apresiasinya terhadap Hanpangan Kostrad. "Saya datang ke sini untuk melihat tentang ketahanan pangan yang dibuat oleh Kostrad. Alhamdulillah, saya bangga sekali dengan hasilnya di sini," ujar Arif Rahman, Rabu (20/12/2023).



Dengan adanya bantuan dari Kementan dan pupuk Kaltim, lahan yang dulunya tidur dan tidak menghasilkan kini telah berubah menjadi lahan pertanian yang produktif. Arif Rahman menilai bahwa prospek ke depannya sangat baik, dan ini dapat menunjang peningkatan kesejahteraan masyarakat.

"Saya melihat nantinya ke depannya food estate-nya seperti ini. Di sini ada tanaman jagung, buah-buahan, sumber air, serta ternak ayam dan sapi. Kostrad TNI AD berbuat untuk kepentingan masyarakat," tambahnya.

Letjen TNI Arif Rahman berharap bahwa Hanpangan Kostrad ini dapat menjadi contoh atau pilot project Angkatan Darat, tidak hanya di Sukabumi tetapi juga di seluruh Indonesia.

"Nanti mungkin masing-masing Kodam akan membuat seperti ini. ini menjadi pilot projectnya dan mudah-mudahan dari Kementan dari Pupuk Kaltim dan dari yang lainnya terus akan bekerja sama dengan TNI angkata darat untuk meningkatkan ketahanan pangan. ini untuk food Estate intinya adalah dalam membantu pemerintah menyediakan pangan untuk masyarakat Indonesia," tandasnya.
(hri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1874 seconds (0.1#10.140)