Harga Kain Seragam di SMA Tulungagung Rp2,3 Juta, Yerry Tawalujan: Tak Wajar dan Rusak Citra Pendidikan

Senin, 24 Juli 2023 - 13:45 WIB
loading...
A A A
"Banyak kasus seperti ini terjadi di sekolah-sekolah di daerah yang lain, tapi karena tidak terekspose jadi tidak diketahui publik. Kami meminta pihak Kementerian Pendidikan Nasional untuk mencermati dan memantau di lapangan dan segera menindak jika terjadi kasus-kasus seperti ini," tegasnya.

Seperti diberitakan, salah satu sekolah di Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur menjadi viral di media sosial akibat sebuah foto kuitansi yang menunjukkan harga seragam sekolah.

Pada kuitansi itu harga seragam sekolah ditambah atribut mencapai Rp2,36 juta, sehingga dikeluhkan seorang wali murid sekolah tersebut.

Dalam foto kuitansi itu, nominal Rp2,36 juta merupakan harga untuk 10 macam seragam. Rinciannya, 1 stel kain seragam abu-abu putih Rp359.400, 1 stel kain seragam pramuka Rp315.850, 1 stel kain seragam batik Rp383.200, 1 stel kain seragam khas Rp440.550, jas almamater Rp185.000, kaus olahraga Rp130.000, ikat pinggang Rp36.000, tas sekolah Rp210.000, atribut Rp140.000 dan jilbab Rp160.000.

Disebutkan bahwa seragam pun masih dalam bentuk kain dan belum dijahit.
(shf)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1802 seconds (0.1#10.140)