Curiga Telah Selingkuh, Suami di OKU Tusuk Istri hingga Tewas

Minggu, 11 Juni 2023 - 00:14 WIB
loading...
Curiga Telah Selingkuh,...
Siti Rahma (35) ibu tiga anak ditemukan tewas diduga dibunuh suaminya sendiri, karena diduga terlibat perselingkuhan, Sabtu (10/6/2023) sekitar pukul 03.00 WIB. Foto/MPI/Era Neizma Wedya
A A A
OGAN KOMERING ULU - Ibu tiga anak di Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU), Sumatera Selatan, bernama Siti Rahma (35) ditemukan tewas bersimbah darah, Sabtu (10/6/2023). Diduga korban tewas dibunuh suaminya sendiri, karena curiga istrinya selingkuh.



Kasi Humas Polres OKU, AKP Budhi Santoso membenarkan terjadinya pembunuhan tersebut, dan kasusnya telah ditangani oleh tim Satresrim Polres OKU. Peristiwa pembunuhan itu terjadi di rumah korban di Jalan Camar 3, Blok BC-26, RT 7, RW 3, SS Sriwijaya, Kelurahan Sekarjaya, Kecamatan Baturaja Timur, Kabupaten OKU, Sumsel.



"Dugaan sementara ini korban dihabisi oleh suaminya sendiri berinisial MA (40) yang melarikan diri setelah kejadian," katanya. Peristiwa pembunuhan itu berawal dari kecurigaan pelaku terhadap korban, yang diduga selingkuh.



Peristiwa pembunuhan tersebut, berawal saat pelaku meminta user name dan password akun media sosial milik korban, namun korban tidak memberikan. Diduga kesal terhadap korban, sehingga pelaku emosi dan melakukan penusukan terhadap korban secara membabi buta.



Setelah melakukan penusukan, pelaku langsung meninggalkan kamar tidur dan melarikan diri. Bahkan saat korban sempat mengikuti sambil menahan rasa sakit, dan akhirnya terjatuh di ruang tamu belakang pintu depan rumah. Korban mengalami empat luka tusuk di bagian perut, dan rusuk sebelah kanan sehingga korban tewas di tempat kejadian perkara (TKP).
(eyt)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3751 seconds (0.1#10.24)