Sedekah Centelan, Cara PC Aisyiyah Krembangan Berbagi di Tengah Pandemi
loading...
A
A
A
SURABAYA - Pimpinan Cabang Aisyiyah (PCA) Krembangan Surabaya punya cara unik untuk saling berbagi di masa pandemi COVID-19. Mereka menggelar sedekah centelan Aisyiyah, yakni menaruh paket sembako dengan dikaitkan pada tempat yang ditentukan.
Sebanyak 260 paket sembako dari swadaya masyarakat, simpatisan dan ketua PCM Krembangan didistribusikan di empat lokasi Pimpinan Ranting Aisyiyah (PRA).
(Baca juga: 10 Hari Berturut-turut Angka Pasien COVID-19 Sembuh di Jatim Tinggi )
Yakni di PRA Morokrembangan di depan TK ABA 36 jalan Sedayu Surabaya, PRA Dupak di depan TK ABA 40 jalan Dupak Bandarejo, PRA Kemayoran di depan Masjid Al-Mukhlis dan PRA Perak di Jalan Ikan Gurami.
Ketua PRA Perak, Nuriha, mengatakan kegiatan ini merupakan rangkaian dari sosial PCA Krembangan selama pandemi Covid-19. Hal itu untuk membantu meringankan beban warga sekitar yang terdampak seperti guru ngaji, TK dan SD, ojol, warga yang kehilangan pekerjaan dan juga para lansia.
"Alhamdulillah, selama pandemi yang berkepanjangan ini kami selalu berupaya untuk membantu meringankan beban warga, terutama yang terdampak dengan sedekah centhelan Aisyiyah," katanya.
(Baca juga: Mayat Bayi Terikat Tali Ditemukan Terbungkus Tas Plastik dan Handuk )
Aksi sosial yang mulai pukul 09.00 WIB tersebut rencananya bakal terus digelar hingga pandemi berakhir.
"Kami berharap bisa menjadi inspirasi bagi warga yang mampu untuk mencontoh kegiatan seperti ini yang mana warga yang mampu membantu warga yang kurang mampu sesuai kemampuannya," pungkasnya.
Sebanyak 260 paket sembako dari swadaya masyarakat, simpatisan dan ketua PCM Krembangan didistribusikan di empat lokasi Pimpinan Ranting Aisyiyah (PRA).
(Baca juga: 10 Hari Berturut-turut Angka Pasien COVID-19 Sembuh di Jatim Tinggi )
Yakni di PRA Morokrembangan di depan TK ABA 36 jalan Sedayu Surabaya, PRA Dupak di depan TK ABA 40 jalan Dupak Bandarejo, PRA Kemayoran di depan Masjid Al-Mukhlis dan PRA Perak di Jalan Ikan Gurami.
Ketua PRA Perak, Nuriha, mengatakan kegiatan ini merupakan rangkaian dari sosial PCA Krembangan selama pandemi Covid-19. Hal itu untuk membantu meringankan beban warga sekitar yang terdampak seperti guru ngaji, TK dan SD, ojol, warga yang kehilangan pekerjaan dan juga para lansia.
"Alhamdulillah, selama pandemi yang berkepanjangan ini kami selalu berupaya untuk membantu meringankan beban warga, terutama yang terdampak dengan sedekah centhelan Aisyiyah," katanya.
(Baca juga: Mayat Bayi Terikat Tali Ditemukan Terbungkus Tas Plastik dan Handuk )
Aksi sosial yang mulai pukul 09.00 WIB tersebut rencananya bakal terus digelar hingga pandemi berakhir.
"Kami berharap bisa menjadi inspirasi bagi warga yang mampu untuk mencontoh kegiatan seperti ini yang mana warga yang mampu membantu warga yang kurang mampu sesuai kemampuannya," pungkasnya.
(msd)