5 Tradisi Unik Bulan Ramadan di Indonesia, Dari Dugderan hingga Meugang

Selasa, 28 Maret 2023 - 19:17 WIB
loading...
5 Tradisi Unik Bulan...
Sedikitnya ada lima tradisi unik bulan ramadan di Indonesia yang bisa diketahui. Foto DOK ist
A A A
JAKARTA - Sedikitnya ada lima tradisi unik bulan Ramadan di Indonesia yang bisa diketahui. Meleburnya budaya dengan ajaran Agama Islam membuat negara Indonesia memiliki banyak tradisi untuk dirayakan, termasuk di bulan Ramadan.

Hingga saat ini, Ramadan menjadi momen yang paling ditunggu oleh umat Islam. Selain menjadikannya sebagai ladang untuk beribadah, bulan yang suci ini juga memunculkan tradisi-tradisi khas yang tak kalah ramai.

Tradisi-tradisi ini bisa dijumpai di hampir semua penjuru tanah air. Bahkan tradisi yang sudah ada sejak ratusan tahun lalu pun masih terpelihara dengan baik hingga sekarang.


Tradisi Unik di Bulan Ramadan

Berikut lima tradisi unik yang ada di bulan Ramadan :

1. Tradisi Berendam Klaten dan Boyolali

Masyarakat Klaten dan Boyolali pada saat menjelang bulan Ramadan, mereka kerap melakukan upacara berendam atau mandi di sumur dan mata air yang dianggapnya keramat.

Tradisi yang dikenal dengan Padusan ini memiliki makna agar jiwa dan raga seseorang yang akan melakukan ibadah puasa bersih secara lahir maupun batin. Sehingga dalam melakukan ibadah puasa akan berjalan lancar dan terhindar dari gangguan apapun.

2. Tradisi Nyadran di Jawa Tengah

Menjelang bulan Ramadan masyarakat di Jawa Tengah juga melakukan tradisi Nyadran. Tradisi ini dilakukan dengan cara melakukan ziarah kubur, selamatan, makan bersama hingga merayakan sedekah bumi.

Bahkan beberapa wilayah di Jawa Tengah juga pernah melakukan selamatan massal untuk memeriahkan datangnya bulan suci Ramadan ini. Tak hanya di Jawa Tengah, hal yang sama juga dilakukan di beberapa wilayah Jawa Timur hingga Lampung.


3. Tradisi Dugderan di Semarang

Tradisi Dugderan yang berasal dari kata “Dug” dan “Der”. Nama ini merujuk pada bunyi beduk dan dentuman meriam yang mendominasi dalam perayaan datangnya Ramadan ini.

Tradisi ini biasanya digelar dua pekan sebelum bulan Ramadan, dan sudah menjadi semacam pesta rakyat menyambut datangnya bulan suci.

4. Tradisi Meugang di Aceh

Meugang merupakan sebuah tradisi yang dilaksanakan oleh masyarakat Aceh. Mereka akan memasak daging satu hari sebelum buka puasa Ramadan lalu dimakan bersama dengan keluarga.

Selain keluarga, mereka juga akan mengundang masyarakat yang kurang mampu untuk menyantapnya bersama. Daging yang masyarakat Aceh masak adalah daging sapi, kambing, sampai kerbau. Tradisi Meugang adalah tradisi yang ditinggalkan oleh Sultan Iskandar Muda.

5. Tradisi Malamang di Sumatera Barat

Masyarakat Minangkabau terbiasa melakukan tradisi Malamang saat berada di bulan suci Ramadan. Malamang merupakan tradisi yang dirayakan dengan cara membuat lemang secara bersama-sama.

Setelah matang, lemang akan dihidangkan di malam hari saat syukuran mandoa atau berdoa atas datangnya bulan Ramadan yang penuh berkah.
(bim)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2472 seconds (0.1#10.140)