Viral Video Gerombolan Geng Motor Acungkan Celurit di Sidoarjo

Selasa, 14 Maret 2023 - 15:20 WIB
loading...
Viral Video Gerombolan...
Tangkapan layar video gerombolan geng motor mengacung-acungkan celurit panjang di perempatan Wonoayu, Sidoarjo, Jawa Timur
A A A
SIDOARJO - Viral dua video menunjukkan gerombolan geng motor mengacung-acungkan celurit panjang di jalanan. Mereka mengendarai motor dan tidak ada yang mengenakan helm. Tak sedikit yang berboncengan lebih dari dua orang.

Video tersebut berlokasi di perempatan Wonoayu, Sidoarjo, Jawa Timur, Senin (13/3/2023) dini hari. Dalam video terlihat puluhan pemuda berteriak-teriak dan di antara mereka juga menembakkan petasan ke atas. "Ayo balik-balik. Kentang, kentang, kentang, ayo mulih mulih," ujar seseorang di kerumunan itu.

Polresta Sidoarjo saat ini sudah mengamankan sejumlah pemuda yang melakukan aksi teror dengan membawa senjata tajam tersebut. "Beberapa pelaku sudah kami amankan. Nanti akan dirilis," kata Kasat Reskrim Polresta Sidoarjo AKP Tiksnarto Andaru Rahutomo, Selasa (14/3/2023).

Baca juga: Terungkap! Wahyu Kenzo Raup Keuntungan dari Uang yang Disetorkan Anggota

Sementara itu, video aksi gerombolan geng motor tersebut viral di media sosial dan aplikasi perpesanan. Salah satunya diunggah akun Instagram @surabayakabarmetro. Dalam captionnya, akun tersebut menulis, Kejadian di Wonoayu Sidoarjo, Senin (13/3/2023) dini hari. Sekelompok pemuda bawa sajam berkeliaran. Belum tahu maksud dan tujuannya ya, infone nggarai warga resah.

Unggahan tersebut lantas mendapat beragam komentar dari netizen. "Jangan nangis kalo ketangkep ya," tulis akun Instagram @gozygsoy. "Jangan nangis kalo ketangkep ya'. "Subuh tadi pagi sudah diamankan pihak tentara dan sudah diberikan sampluk an selang banyu," tulis @axoeibrahim.

Sementara itu, di video lain yang diunggah akun twitter @Heraloebss memperlihatkan seseorang pria yang mengenakan jaket hoodie bertuliskan Persebaya dan celana loreng memukul dan menendang pelaku. Akibat pukulan dan tendangan itu, pelaku yang tidak melakukan perlawanan jatuh tersungkar ke tanah.

Kapolsek Wonoayu Kabupaten Sidoarjo, AKP Hafid Dian Maulidi mengatakan, video itu terjadi pada Senin (13/3/2023) subuh atau pukul 04.00 WIB. Untuk mengantisipasi hal serupa terjadi lagi, pihaknya akan melakukan patroli sesering mungkin.

"Selain patroli, saya akan menyebarkan nomor seluler saya diberbagai tempat seperti warung kopi dan tempat keramaian. Kami juga akan turun langsung ke masyarakat agar saling menjaga keamanan dan ketertiban," katanya
(msd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1676 seconds (0.1#10.140)