Kronologi Jari Bayi Putus Digunting Perawat di RS Palembang

Sabtu, 04 Februari 2023 - 20:09 WIB
loading...
Kronologi Jari Bayi...
Ayah korban malapraktik lapor ke polisi. Foto: Istimewa
A A A
PALEMBANG - Nahas dialami seorang balita berusia 7 bulan di Palembang. Jari kelingkingnya putus akibat dipotong perawat RS Muhammadiyah Palembang, saat melepas jarum inpus karena sakit demam.

Kepada wartawan, Suparman (38) ayah balita itu menceritakan kronologisnya. Diceritakan, awalnya anak perempuannya mengalami demam, lalu dibawa ke RS Muhammadiyah Palembang, untuk diperiksa.

"Awalnya sakit demam. Lalu saya bawa ke RS Muhammadiyah, di Jalan A Yani Kelurahan Silaberanti, Palembang. Saat itu, istri saya yang bawa, Sri," katanya, kepada wartawan, Sabtu (4/2/2023).



Di rumah sakit, bocah itu langsung dirawat dan diinfus. Setelah dirawat selama 3 hari, terjadi penyumbatan pada infus di tangan kanannya. Sang istri pun lalu memanggil perawat untuk melakukan penggantian infus.

"Tetapi karena susah membuka perban infus, perawat itu malah mengunakan gunting besar untuk membuka perban. Alhasil, jari kelingking anak saya AR pun putus," bebernya.



Suparman pun mengaku tidak terima dengan malapraktik perawat itu dan langsung melapor ke polisi. Laporan pun diterima petugas piket reskrim dan SPKT Polrestabes Palembang.

Hingga kini korban masih diambil keterangan oleh penyidik. Sementara petugas kepolisian telah mendatangi TKP.
(san)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1688 seconds (0.1#10.24)