Tragis! Warga Surabaya Tewas Tertimpa Batu di Air Terjun Madakaripura

Selasa, 13 Desember 2022 - 19:42 WIB
Seorang wisatawan asal Surabaya tewas usai tertimpa batu berdiameter 30 cm di wisata air terjun Madakaripura, Lumbang, Probolinggo, Selasa (13/12/2022). Foto/Ilustrasi/Dok.SINDOnews
PROBOLINGGO - Seorang wisatawan asal Surabaya tewas usai tertimpa batu berdiameter 30 cm di wisata air terjun Madakaripura, Lumbang, Probolinggo. Batu tersebut jatuh dari atas tebing ke tanah ketinggian sekitar 80 meter dan memantul mengenai kepala korban.

Korban Cahya Satvika (28) warga Petemon, Surabaya diketahui tidak bernyawa akibat tertimpa batu di kawasan wisata air terjun Madakaripura, Selasa (13/12/2022) siang.





Kapolsek Lumbang, AKP Sono menjelaskan, korban tewas di lokasi kejadian akibat luka parah di bagian kepala usai tertimpa batu berdiameter 30 cm.

Peristiwa tragis itu berawal saat korban beserta 7 rekannya berangkat dari Surabaya menuju Probolinggo untuk berwisata di air terjun Madakaripura sekitar puku 08.00 WIB.

"Setelah berwisata kurang lebih 2 jam, korban beserta tujuh rekannya hendak kembali dari air terjun. Nahas saat beberapa langkah dari ari terjun, tiba tiba ada batu jatuh dari atas tebing dan menimpa kepala korban," katanya.,

Polisi yang datang ke tempat kejadian segera mengevakuasi korban dan dilarikan ke RSUD Tongas untuk dilakukan visum.



Lumbang mengimbau agar petugas di wisata air terjun Madakaripura memasang rambu-rambu imbauan tentang bahaya akan adanya batu yang jatuh dari atas tebing dan memakai pelindung seperti helm keselamatan.
(shf)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content