Rampai Nusantara Berdiri di Kalbar, Pengurus Diminta Bantu Masyarakat

Minggu, 28 Agustus 2022 - 09:43 WIB
Rampai Nusantara (RN) melaksanakan deklarasi dan pelantikan pengurus untuk wilayah Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar), Sabtu 27 Agustus 2022. (Ist)
PONTIANAK - Rampai Nusantara (RN) melaksanakan deklarasi dan pelantikan pengurus untuk wilayah Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar), Sabtu 27 Agustus 2022. Pengurus diminta memberikan kontribusi langsung kepada masyarakat.

Ketua Umum Rampai Nusantara Mardiansyah dalam sambutannya berharap, keberadaan RN di Kalbar dapat memberikan kontribusi langsung pada masyarakat.

Ia menyampaikan dalam setiap lawatan konsolidasinya ke daerah selalu berpesan agar program dan kerja Rampai Nusantara tidak lepas dari persoalan yang ada ditengah masyarakat untuk dapat dibantu dan diperjuangankan dengan maksimal.



"Rampai Nusantara memiliki semangat juang untuk membantu masalah masyarakat di bawah, langkahnya harus senafas dengan apa yang masyarakat butuhkan, dengan begitu sekecil apapun kontribusinya dapat dirasakan langsung oleh masyarakat, " tegas Mardiansyah dalam keterangannya, Minggu (28/8/2022).

Selain itu, organisasi yang didominasi anak-anak muda tersebut juga diharapkan mampu menjadi perekat persatuan dan kesatuan bangsa, terlebih menjelang tahun pemilu.

"Persatuan menjadi barang mahal yang harus terus dirawat, dijaga dan ditopang, seluruh pengurus Rampai Nusantara harus membangun persatuan yang terus tumbuh dalam masyarakat dan kehidupan berbangsa dan bernegara" tambah pria yang juga aktivis 98 tersebut.

Dalam kesempatan yang sama, Ketua dewan eksekutif wilayah RN Kalbar Ahmad Khoiri menyampaikan akan segera melakukan konsolidasi dan rapat kerja untuk menyiapkan program kerja ke depannya.

"Agenda terdekat setelah deklarasi dan pelantikan adalah konsolidasi dan rapat kerja, apa yang tadi disampaikan oleh ketua umum akan menjadi acuan besar kita dalam menyusun program kerja tersebut," terangnya.

Baca: Berdalih Terhimpit Ekonomi, Sopir Bobol Gedung Sekolah di Purwakarta.

Untuk diketahui, dalam empat bulan berdiri Rampai Nusantara saat ini telah melakukan deklarasi di 14 wilayah Indonesia yakni DKI Jakarta, Jawa Barat, Lampung, Jawa Tengah, DIY, Banten, Riau, Jawa Timur, Bali, NTB, Sumbar, Sumatera Utara, Sumatera Selatan dan Kalimantan Barat.

Dalam waktu dekat akan menyusul deklarasi untuk wilayah Gorontalo, Sulawesi Selatan, Jambi, Kalimantan Utara, Kalimantan Timur dan Kepulauan Riau.
(nag)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content