Diduga Mabuk, 4 Pemotor Tewas Kecelakaan di Kota Jambi

Minggu, 31 Juli 2022 - 16:18 WIB
Kecelakaan tunggal terjadi di Jalan Jenderal Sudirman, Kelurahan Tambak Sari, Kecamatan Jambi Selatan, Kota Jambi, Minggu (31/7/2022). (Ist)
JAMBI - Kecelakaan tunggal terjadi di Jalan Jenderal Sudirman, Kelurahan Tambak Sari, Kecamatan Jambi Selatan, Kota Jambi, Minggu (31/7/2022). Akibatnya, empat orang tewas dalam kecelakaan tersebut.

Dari informasi empat korban kecelakaan tersebut diduga dalam pengaruh minuman keras (miras) beralkohol.

Kasat Lantas Polresta Jambi, Kompol Aulia Rahmad mengatakan, keempat korban mengalami kecelakaan tunggal. "Ada dua kendaraan sepeda motor yang terlibat lakalantas," ungkapnya, Minggu (31/7/2022).



Dia menambahkan, korban yang terlibat laka lantas berjumlah lima orang. "Empat orang di antaranya tewas di tempat, sedangkan satu orang mengalami luka-luka," ujarnya.

Menurutnya, empat orang yang tewas tersebut, berinisial AV (22), AM (22), DDP (23), AF (22) dan korban yang selamat berinisial DC (19). "Korban yang selamat dilarikan ke RS DKT untuk perawatan lebih lanjut," tukas Aulia.

Baca: Beraksi Sambil Telanjang, Pencuri Bobol Pusat Gadai di Denpasar.

Dijelaskan, kejadian itu bermula saat kedua sepeda motor, Honda Beat BH 2961 MX yang dikendarai AV dan AM dan Honda Beat BH 5415 IU yang dikendarai AF dan DC datang dari arah yang sama, yakni Taman Makam Pahlawan, Thehok menuju ke arah swalayan Trona dengan kecepatan tinggi.

Baca Juga: Dendam, Warga OKI Tusuk Kades hingga Tewas saat Wudhu di Masjid.

Ironisnya, kondisi kedua pengendara dan masing-masing penumpang dalam pengaruh alkohol. Sesampainya di dekat toko sepatu Populer, kedua kendaraan tersebut hilang kendali dan naik ke atas trotoar.

"Satu kendaraan BH 2961 MX oleng dan masuk parit, sedangkan satunya kendaraan BH 5415 IU menabrak tiang pembatas toko," jelas Aulia.
(nag)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content