Isak Tangis Penuhi Kedatangan Jemaah Haji
Jum'at, 29 Juli 2022 - 15:18 WIB
AMUNTAI - Sebanyak 4 buah Armada bus yang membawa 160 jemaah haji asal Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) tiba di Halaman Aula Idham Chalid, Kamis (28/7).
Kedatangan mereka disambut isak tangis oleh sanak keluarga menjemputnya, peristiwa mengharukan tersebut terjadi setelah acara penyambutan oleh Plt Bupati HSU selesai.
Para penjemput yang sejak siang hari sudah menunggu kedatangan para jamaah haji berhamburan menyerbu bus yang membawa keluarga mereka datang dari menunaikan ibadah haji di tanah suci Mekkah.
Begitu melihat sosok yang mereka cari, para penjemput tidak sabar untuk melepas rindu sembari disertai isak tangis dan derai air mata bahagia.
Salah satu jamaah Hj. Herlini warga desa Kota Raden hulu mengatakan "kami bersyukur dengan rahmat tuhan, dengan rahmatnya kami bisa selamat sampai tanah air dan dapat beribadah dengan tenang, semangat semua berkat Allah yang memberikan".
Herlini pun mengatakan sangat senang dan bahagia bisa berjumpa lagi dengan keluarganya kembali.
Kedatangan mereka disambut isak tangis oleh sanak keluarga menjemputnya, peristiwa mengharukan tersebut terjadi setelah acara penyambutan oleh Plt Bupati HSU selesai.
Para penjemput yang sejak siang hari sudah menunggu kedatangan para jamaah haji berhamburan menyerbu bus yang membawa keluarga mereka datang dari menunaikan ibadah haji di tanah suci Mekkah.
Begitu melihat sosok yang mereka cari, para penjemput tidak sabar untuk melepas rindu sembari disertai isak tangis dan derai air mata bahagia.
Salah satu jamaah Hj. Herlini warga desa Kota Raden hulu mengatakan "kami bersyukur dengan rahmat tuhan, dengan rahmatnya kami bisa selamat sampai tanah air dan dapat beribadah dengan tenang, semangat semua berkat Allah yang memberikan".
Herlini pun mengatakan sangat senang dan bahagia bisa berjumpa lagi dengan keluarganya kembali.
(atk)
tulis komentar anda