Terungkap! Wanita yang Disebut Tewas Gantung Diri di Pekalongan, Ternyata Dibunuh Suami
Senin, 23 Mei 2022 - 19:58 WIB
PEKALONGAN - Kasus tewasnya seorang wanita di Pekalongan , Jawa Tengah yang terjadi pada bulan Ramadhan lalu akhirnya terungkap.
Korban yang sebelumnya dikabarkan meninggal akibat bunuh diri dengan cara menggantung, ternyata dibunuh oleh suaminya sendiri karena cemburu buta. Hal itu terungkap dalam rekonstruksi yang digelar polisi, Senin (22/5/2022).
Adalah M Sholeh, tersangka kasus pembunuhan seorang wanita di Pekalongan yang tak lain adalah istrinya sendiri ini tertunduk lesu saat petugas menggiringnya untuk menjalani proses rekonstruksi.
Tersangka tampak merasa terpukul dan berulangkali meneteskan air mata saat memeragakan adegan saat menghabisi istrinya.
Dari reka ulang yang dilakukan dimulai dari korban Nurmawati yang membangunkan suaminya atau M. Sholeh selaku tersangka untuk melanjutkan pertengkaran sebelumnya.
Keributan yang terjadi karena diduga akibat cemburu buta dan masalah keluarga. Tersangka kalut dan mendorong korban dengan kencang dan kepala korban membentur tembok hingga akhirnya korban meninggal di lokasi kejadian.
Karena panik, tersangka kemudian mencari alibi seolah-olah istrinya meninggal dunia akibat bunuh diri, tersangka kemudian mencari tangga dan kain selendang yang seolah-olah digunakan korban untuk gantung diri.
Korban yang sebelumnya dikabarkan meninggal akibat bunuh diri dengan cara menggantung, ternyata dibunuh oleh suaminya sendiri karena cemburu buta. Hal itu terungkap dalam rekonstruksi yang digelar polisi, Senin (22/5/2022).
Adalah M Sholeh, tersangka kasus pembunuhan seorang wanita di Pekalongan yang tak lain adalah istrinya sendiri ini tertunduk lesu saat petugas menggiringnya untuk menjalani proses rekonstruksi.
Baca Juga
Tersangka tampak merasa terpukul dan berulangkali meneteskan air mata saat memeragakan adegan saat menghabisi istrinya.
Dari reka ulang yang dilakukan dimulai dari korban Nurmawati yang membangunkan suaminya atau M. Sholeh selaku tersangka untuk melanjutkan pertengkaran sebelumnya.
Keributan yang terjadi karena diduga akibat cemburu buta dan masalah keluarga. Tersangka kalut dan mendorong korban dengan kencang dan kepala korban membentur tembok hingga akhirnya korban meninggal di lokasi kejadian.
Karena panik, tersangka kemudian mencari alibi seolah-olah istrinya meninggal dunia akibat bunuh diri, tersangka kemudian mencari tangga dan kain selendang yang seolah-olah digunakan korban untuk gantung diri.
tulis komentar anda