Mencekam! Bentrok Bersenjata Pecah di Jalan Jepara Usai Konser Dangdut

Jum'at, 20 Mei 2022 - 23:55 WIB
loading...
Mencekam! Bentrok Bersenjata...
Bentrok antar pemuda kembali terjadi usai nonton pertunjukan dangdut di Jepara, Jateng. Foto/iNews TV/Alip Sutarto
A A A
JEPARA - Bentrok bersenjata antar kelompok pemuda pecah di jalanan Kabupaten Jepara, Jateng. Tawuran di tengah jalan ini pecah, usai kelompok pemuda tersebut menonton konser dangdut.



Dalam rekaman video warga, yang akhirnya viral di media sosial (Medsos). Terlihat seorang pemuda terekam berlari di tengah jalan, sambil membawa senjata tajam jenis celurit. Peristiwa tawuran bersenjata itu terjadi tak jauh dari jalan raya Ngabul Km 9.



Terdengar suara teriakan perekam video, karena panik melihat satu orang di antara kelompok pemuda menyerang sambil mengayunkan sebilah celurit ke arah lawannya. Usai melukai lawannya, mereka kabur meninggalkan korban.



Salah satu saksi mata peristiwa pembacokan ini, Deni mengaku sebagai teman almarhum. "Menurut keterangan saksi, tawuran kedua kelompok pemuda tersebut berlangsung usai menonton pertunjukan dangdut. Sepintas warga melihat salah seorang pelaku melukai lawannya dengan sajam jenis celurit," ungkapnya.

Kanit Reskrim Polsek Tahunan, Aiptu Turmudzi mengatakan, tawuran terjadi antar dua kelompok pemuda usai menonton konser dangdut. "Tidak terjadi pembacokan. Dari keterangan korban, celurit yang dibawa pelaku hanya digunakan untuk menakut-nakuti lawan. Korban terluka karena hantaman batu, dan tangan dengan genggaman cunci motor," ungkapnya.



Dalam tawuran itu, ada dua korban yang mengalami beringasnya massa penyerang. Yakni NB (18), dan MBS (14) warga Desa Surodadi, Kabupaten Jepara. Korban mengalami luka-luka di bagian kepala," imbuhnya.
(eyt)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3764 seconds (0.1#10.24)