Akmal Malik Ajak Gubernur Sulsel Sinergi Dukung IKN
Selasa, 17 Mei 2022 - 22:43 WIB
MAKASSAR - Penjabat Gubernur Sulawesi Barat (Sulbar) Akmal Malik mengajak Gubernur Sulsel berkolaborasi untuk mendukung pembangunan Ibu Kota Negara (IKN).
Hal ini disampaikan Akmal Malik saat silaturahmi dengan Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman Selasa, (17/05/2022). Menurutnya Sulawesi termasuk Sulsel menjadi provinsi penyangga IKN.
"Jadi tadi saya bertemu dengan Gubernur Sulawesi Selatan, saya memang sengaja meminta waktu beliau untuk berkoordinasi terkait beberapa hal," kata dia usai pertemuan.
Dirinya menjelaskan, salah satu yang dibahas adalah tentang bagaimana mendukung IKN sebagai ibu kota baru.
"Nanti rencananya hal serupa juga akan kita lakukan dengan provinsi lain yang berada di Sulawesi, seperti Sulawesi Tengah, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Utara dan Gorontalo," kata dia.
Akmal yang baru dilantik sebagai Pj Gubernur Sulbar ini memang langsung melakukan koordinasi dengan sejumlah daerah terkait mendukung pembangunan IKN di Kalimantan.
"Intinya kita harus ada penyamaan persepsi tentang bagaimana kita sebagai provinsi penyangga IKN," tandasnya.
Lihat Juga: Tingkatkan Pengelolaan Pengaduan Publik, Pemprov Sulbar Gelar Bimtek Penggunaan SP4N LAPOR
Hal ini disampaikan Akmal Malik saat silaturahmi dengan Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman Selasa, (17/05/2022). Menurutnya Sulawesi termasuk Sulsel menjadi provinsi penyangga IKN.
"Jadi tadi saya bertemu dengan Gubernur Sulawesi Selatan, saya memang sengaja meminta waktu beliau untuk berkoordinasi terkait beberapa hal," kata dia usai pertemuan.
Dirinya menjelaskan, salah satu yang dibahas adalah tentang bagaimana mendukung IKN sebagai ibu kota baru.
"Nanti rencananya hal serupa juga akan kita lakukan dengan provinsi lain yang berada di Sulawesi, seperti Sulawesi Tengah, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Utara dan Gorontalo," kata dia.
Akmal yang baru dilantik sebagai Pj Gubernur Sulbar ini memang langsung melakukan koordinasi dengan sejumlah daerah terkait mendukung pembangunan IKN di Kalimantan.
"Intinya kita harus ada penyamaan persepsi tentang bagaimana kita sebagai provinsi penyangga IKN," tandasnya.
Lihat Juga: Tingkatkan Pengelolaan Pengaduan Publik, Pemprov Sulbar Gelar Bimtek Penggunaan SP4N LAPOR
(agn)
tulis komentar anda