COVID-19 Makin Ganas, Warga Jabar Diimbau Hindari Pernikahan-Makan di Kafe

Rabu, 09 Februari 2022 - 11:20 WIB
Baca juga: COVID-19 Mengganas, Jabar Pastikan Stok Oksigen Aman

Berdasarkan data Komite Penanganan COVID-19 dan Pemulihan Ekonomi Jabar per 7 Februari 2022 pukul 16.00 WIB, jumlah kasus terkonfirmasi COVID-19 di Jabar mencapai 770.546 kasus dimana kasus aktif mencapai 56.322 kasus dan sembuh 699.431 kasus.

Dari jumlah tersebut, tingkat kesembuhan pasien COVID-19 di Jabar sebesar 90,77 persen, sedangkan tingkat kematian mencapai 1,92 persen.

Berdasarakan wilayah, kasus terkonfirmasi COVID-19 di Jabar paling tinggi berada di Kota Depok sebanyak 117.499 kasus dengan kasus aktif 11.324 kasus, sembuh 103.998 kasus, dan meninggal dunia 2.177 kasus.

Disusul Kota Bekasi dengan kasus terkonfirmasi COVID-19 sebanyak 109.164 kasus, aktif 11.454 kasus, sembuh 96.694 kasus, dan meninggal dunia 1.016 kasus.

Kemudian, Kabupaten Bekasi dengan kasus terkonfirmasi COVID-19 sebanyak 56.818 kasus, aktif 5.078 kasus, sembuh 51.193 kasus, dan meninggal dunia 547 orang.

Adapun angka reproduksi (Rt) efektif di Jabar terkini adalah 4.52 dengan rerata 14 hari terakhir sebesar 4.17. Kota Bekasi, Kabupaten Bogor, dan Kabupaten Bakasi masih yang tertinggi.
(msd)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content