Teruslah Berlari San, Kenali Temanmu dan Hilangkan Racun Gadget

Sabtu, 31 Desember 2022 - 06:41 WIB
"Bagaimana pun juga anak adalah peniru yang ulung. Mereka bisa dibentuk dan diajak untuk memahami kehidupan yang lebih baik dengan membentuk karakter mereka sejak dini," katanya.

Orang tua juga harus bisa memantau aktifitas digital anaknya. Sebab, mereka bisa terjebak dalam pengaruh digital yang lebih akut. Salah satunya melalui konten kekerasan dan pornografi.

"Anak-anak tetap harus bisa bermain. Tentu bukan lewat ponselnya, tapi juga aktifitas permainan yang dilakukan dengan teman sebayanya," jelasnya.

Kepala Perwakilan UNICEF Surabaya Ermi Ndoen mengatakan, anak-anak memiliki potensi yang besar ketika sejak dini sudah dikenalkan dengan dunia permainan yang disukai. Semua itu juga bisa merangsang sisi kreatifitas dan nalarnya untuk bisa terus berkembang.

"Literasi anak sejak dini sangat penting, karena banyak potensi anak yang bisa dikembangkan dalam usia emas mereka," jelasnya.



Langkah cadas yang dilakukan Irfandi dan teman-temannya di KLG mendapat apresiasi dari berbagai pihak. Gerakan detoks pada kecanduan gawai bagi anak-anak itu pun mendapat apresiasi dari PT Astra International Tbk melalui penghargaan Semangat Astra Terpadu Untuk (SATU) Indonesia Awards 2021.

Irfandi terpilih menjadi finalis di ajang tersebut dalam kategori penggerak koservasi budaya melalui KLG. Melalui program di KLG bisa semakin berkembang dan menginspirasi banyak orang, terutama untuk menyelamatkan anak-anak dari kecanduan gawai menjadi pekerjaan gotong royong yang bisa dilakukan bersama.

Jalan terjal Irfandi masih terus dilalui. Cara mengeluarkan racun gadget pada anak bisa menjadi ketenangan bagi orang tua untuk mengembalikan keceriaan anak-anak. Ruang bermain anak tak akan bisa dikalahkan oleh gawai, dan anak adalah pondasi masa depan negeri ini.
(eyt)
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content