Pemkot Parepare Raih Juara I Kebut Vaksin se-Sulsel

Kamis, 21 Oktober 2021 - 12:57 WIB
Plt Ketua TP PKK Sulsel menyelamati Ketua TP PKK Soreang, Kota Parepare yang berhasil meraih juara Kebut Vaksin Sulsel. Foto: Istimewa
PAREPARE - Tim Penggerak PKK Kota Parepare, menunjukkan andilnya mendukung Pemkot Parepare dalam percepatan pembentukan kekebalan kelompok masyarakat secara umum atau herd immunity melalui program vaksinasi Covid-19.

Andil TP PKK Parepare dalam memutus mata rantai Corona dibuktikan dengan berhasilnya TP PKK Kecamatan Soreang meraih juara 1 dalam event Kebut Vaksin tingkat kecamatan se-Sulawesi Selatan.

Penghargaan diterima Ketua TP PKK Kecamatan Soreang, Nirwaningsih, yang diserahkan Plt Ketua TP PKK Sulsel, Naomi Octarina, disaksikan Plt Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman. Turut mendampingi, Ketua TP PKK Parepare , Erna Rasyid Taufan dan Camat Soreang, Dede Harirustaman.



Ketua Tim Penggerak PKK Parepare, Erna Rasyid Taufan mengatakan, mengapresiasi prestasi yang diraih PKK Soreang dengan capaian tertinggi vaksinasi tingkat kecamatan se-Sulsel.



Menurut Erna, prestasi yang berhasil diraih PKK Soreang, merupakan buah kerja keras yang dilakukan Ketua PKK Soreang bersama tim, dalam menyukseskan program vaksinasi Covid-19 , khususnya di Parepare.

"Hal ini tentu saja tidak mudah di tengah keraguan masyarakat terhadap program yang diluncurkan pemerintah tersebut. Terlebih banyaknya hoax yang tersebar di masyarakat terkait vaksinasi Covid-19," papar Erna.

Sementara Ketua TP PKK Kecamatan Soreang, Nirwaningsih mengakui, meski tidak pernah mengetahui jika kegiatan vaksinasi dilombakan, namun pihaknya bersama Pemerintah Kecamatan Soreang bersinergi aparat TNI/Polri dan Lembaga kemasyarakatan terus intensif menggugah kesadaran masyarakat.

Upaya memasifkan program vaksinasi, kata dia, berjalan lancar karena dukungan Wali Kota Parepare , Taufan Pawe, serta renspon baik dari Dinas Kesehatan dalam penyediaan stok vaksin juga menjadi alasan kebut vaksin. "Prestasi ini tak lepas dari peran banyak pihak yang membantu PKK Soreang dalam memberi pelayanan vaksinasi ke masyarakat," jelasnya.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More