Dinas Pendidikan Siapkan Skenario Belajar di Sekolah

Sabtu, 30 Mei 2020 - 07:37 WIB
Dinas Pendidikan (Disdik) Sulsel tengah mempersiapkan skenario pelaksanaan pembelajaran di sekolah, jika masa perpanjangan belajar dari rumah resmi dicabut oleh pemerintah pusat. Foto : SINDOnews/Doc
MAKASSAR - Dinas Pendidikan (Disdik) Sulsel tengah mempersiapkan skenario pelaksanaan pembelajaran di sekolah, jika masa perpanjangan belajar dari rumah resmi dicabut oleh pemerintah pusat.

Baca : Disdik Sulsel Siapkan 174.282 Kuota untuk Peserta Didik Baru

Pelaksana tugas (Plt) Kepala Disdik Sulsel, Basri mengatakan, saat ini masa tanggap darurat Covid-19 masih berlangsung. Meski demikian, pihaknya mulai melakukan langkah antisipasi jika hal itu sudah dimulai.



"Kita sementara mempersialkan bagaimana skenario kalau nanti hari pertama sekolah itu, dibuka dan siswa harus datang di sekolah. Kalau misalnya ada keputusan pemerintah terkait perpanjangan masa belajar di rumah ini resmi dicabut," tutur Basri yang ditemui di kantor Gubernur Sulsel, kemarin.

Basri mengaku, alternatif skenario yang disiapkan jika masa belajar di sekolah sudah dimulai, dengan memberlakukan sistem shift. Kelas akan dibagi dua, ada masuk pagi dan siang. Hal ini demi mengurangi aktvitas berkerumum di sekolah.

"Salah satunya itu misalnya sekolah dibuka, maka kemungkinan kita akan bagi dua per kelas," ucap Basri. Meski begitu, rencana ini masih terus dimatangkan dengan berbagai pihak di sekolah. Sambil terus meminta petunjuk dari pusat, melalui Kemendikbud.

Apalagi, kata dia, petunjuk teknis (juknis) terkait skenario yang disiapkan masih menunggu resmi dari pusat. Pemerintah provinsi harus sejalan dengan kebijakan yang dikeluarkan pusat nantinya.

Jika aktivitas sekolah dimulai, kawasan sekolah pun harus dipastikan steril. Semua pihak harus menjamin dan disiplin menjalankan protokol penanganan kesehatan, misalnya menyediakan tempat cuci tangan, memakai masker, dan tetap jaga jarak.

"Walaupun nanti pembelajaran dilakukan di sekolah, tentu kita harus mengacu pada protokol kesehatan atau kebijakan dari pemerintah. Kalau di Sulsel kan setiap langkah kami selalu minta arahan gubernur selaku ketua gugus," pungkas Basri.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content