Jayapura Bangga Menjadi Tuan Rumah PON XX

Senin, 07 Juni 2021 - 15:31 WIB
Bupati Jayapura Mathius Awoitauw saat menjadi narasumber dalam talkshow Komunikabar di kantor Antara Digital Media, Jakarta, Jumat (4/6).
SENTANI - Menjadi tuan rumah Pekan Olahraga Nasional (PON) XX menjadi kebanggaan tersendiri. Hal ini dikatakan Bupati Jayapura Mathius Awoitauw saat menjadi narasumber dalam talkshow "Komunikabar" yang membahas kesiapan penyelenggaraan PON XX/2021 Papua, di kantor Antara Digital Media, Jakarta, Jumat (4/6).

Bupati Mathius Awoitauw juga menegaskan bahwa kondisi Kabupaten Jayapura aman terkendali, dan masyarakat sangat antusias menyambut penyelenggaraan pesta olahraga nasional tersebut.

"Kami ingin menampilkan keunggulan dan keunikan daerah pada penyelenggaran PON XX, karena selama ini kita hanya mendengar berita-berita 'negatif' soal Tanah Papua," ujar Bupati Mathius Awoitauw.



Terkait kesiapan venue dan fasilitas pendukungnya, bupati menegaskan seluruhnya sudah siap digunakan dan hanya tinggal menunggu finalisasi serta pengecekan.

Di akhir talkshow, ia mengajak masyarakat Indonesia untuk antusias menyambut PON XX Papua.

Sebagai informasi, Kabupaten Jayapura akan menjadi tuan rumah klaster penyelenggaraan PON XX Papua bersama Kota Jayapura, Kabupaten Mimika, dan Merauke.

#kabupatenjayapura

#antaradigitalmedia

#tersebarsatukannegeri

#ponxxpapua2021

#komunikabar
(atk)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content