Ratusan Nelayan Datangi Kantor Lurah Tanjung Ketapang Toboali, Ada Apa?
Senin, 05 April 2021 - 12:06 WIB
BANGKA SELATAN - Ratusan Warga Lingkungan RT 01 hingga 09 Lingkungan 03 Kelurahan Tanjung Ketapang, Kecamatan Toboali, Kabupaten Bangka Selatan mendatangi Kantor Lurah Tanjung Ketapang, Senin (05/04/2021).
Kedatangan warga yang sebagian besar berprofesi sebagai nelayan itu guna mempertanyakan maksud pengumpulan tanda tangan yang dilakukan oleh beberapa perangkat kelurahan.
Dauri Perwakilan warga yang mendatangi kantor lurah tersebut mengatakan, pengumpulan tanda tangan tersebut telah membuat sebagian warga resah.
"Kedatangan kami kesini, untuk mempertanyakan tanda tangan apa yang dikumpulkan itu karena sampai saat ini kami tidak tau. makanya kami minta penjelasan dari pak lurah karena yang mendampingi permintaan tanda tangan itu ada perangkat kelurahan. nah pak lurah tau nggak itu," katanya, Senin (05/04/2021).
Hasan salah seorang tokoh nelayan setempat mengatakan, pihaknya menolak jika pemgumpulan tanda tangan tersebut merupakan persetujuan aktifitas penambangan di wilayah perairan lingkungan 03 Kelurahan Tanjung Ketapang.
"Kalau pengumpulan tanda tangan itu untuk persetujuan tambang laut, kami masyarakat nelayan menolak. Hari ini kita datang bersama kurang lebih 200an warga yang sebagian besar adalah nelayan ," ucapnya.
Sementara itu, Dianti Kasi Kessos dan Pembangunan Kelurahan Tanjung Ketapang Toboali mengatakan, Dirinya tidak bisa memberikan keterangan banyak lantaran Lurah Tanjung Ketapang tidak ada di tempat.
"Kami akan sampaikan permasalahan ini ke Pak Lurah karena beliau masih di Pangkalpinang melihat istrinya yang baru melahirkan. jadi kami tidak bisa memberikan keterangan," katanya.
Kasat Samapta Polres Bangka Selatan Iptu Perdana Win S seijin Kapolres Bangka Selatan, AKBP Agus Siswato mengatakan, Pihaknya menerjunkan 30 Personil untuk mengamankan aksi warga tersebut.
"Untuk personil ada 30 orang yang kita terjunkan terdiri dari Personil Polres Bangka Selatan dan Polsek Toboali untuk mengamankan audiensi warga dengan pihak kelurahan. kondisinya masih kondusif dan warga juga kita imbau agar tidak anarkis dalam menyampaikan aspirasi," katanya.
Kedatangan warga yang sebagian besar berprofesi sebagai nelayan itu guna mempertanyakan maksud pengumpulan tanda tangan yang dilakukan oleh beberapa perangkat kelurahan.
Baca Juga
Dauri Perwakilan warga yang mendatangi kantor lurah tersebut mengatakan, pengumpulan tanda tangan tersebut telah membuat sebagian warga resah.
"Kedatangan kami kesini, untuk mempertanyakan tanda tangan apa yang dikumpulkan itu karena sampai saat ini kami tidak tau. makanya kami minta penjelasan dari pak lurah karena yang mendampingi permintaan tanda tangan itu ada perangkat kelurahan. nah pak lurah tau nggak itu," katanya, Senin (05/04/2021).
Hasan salah seorang tokoh nelayan setempat mengatakan, pihaknya menolak jika pemgumpulan tanda tangan tersebut merupakan persetujuan aktifitas penambangan di wilayah perairan lingkungan 03 Kelurahan Tanjung Ketapang.
"Kalau pengumpulan tanda tangan itu untuk persetujuan tambang laut, kami masyarakat nelayan menolak. Hari ini kita datang bersama kurang lebih 200an warga yang sebagian besar adalah nelayan ," ucapnya.
Sementara itu, Dianti Kasi Kessos dan Pembangunan Kelurahan Tanjung Ketapang Toboali mengatakan, Dirinya tidak bisa memberikan keterangan banyak lantaran Lurah Tanjung Ketapang tidak ada di tempat.
"Kami akan sampaikan permasalahan ini ke Pak Lurah karena beliau masih di Pangkalpinang melihat istrinya yang baru melahirkan. jadi kami tidak bisa memberikan keterangan," katanya.
Kasat Samapta Polres Bangka Selatan Iptu Perdana Win S seijin Kapolres Bangka Selatan, AKBP Agus Siswato mengatakan, Pihaknya menerjunkan 30 Personil untuk mengamankan aksi warga tersebut.
Baca Juga
"Untuk personil ada 30 orang yang kita terjunkan terdiri dari Personil Polres Bangka Selatan dan Polsek Toboali untuk mengamankan audiensi warga dengan pihak kelurahan. kondisinya masih kondusif dan warga juga kita imbau agar tidak anarkis dalam menyampaikan aspirasi," katanya.
(don)
Lihat Juga :
tulis komentar anda