Disdik Jabar Dorong Siswa SMK Turut Berperan Bangun Desa

Senin, 05 April 2021 - 11:12 WIB
Adapun pengajaran kompetensi keahlian pihak SMK kepada masyarakat diharapkan menjadi pelecut potensi SDM yang ada di desa.

Dia mencontohkan, jika kompetensi SMK tersebut di bidang otomotif, maka bisa mengajarkan masyarakat hingga dapat membuka bengkel.

"Dengan begitu, maka ada upaya untuk mendorong pemulihan ekonomi. Atau siswa SMK yang paham dengan teknik las misalnya, silakan mengajarkan kepada masyarakat," katanya.

Baca juga: Gegara Share Loc, Rombongan Seserahan Pengantin Nyasar ke Calon Pengantin Lain

Dedi menambahkan, siswa-siswi SMK juga dapat terlibat dalam pembangunan infrastruktur di desa, sehingga dapat turut menyokong program gerakan membangun desa yang digaungkan pemerintah.

"Anak SMK bisa memberikan sentuhan pada infrastruktur yang dibangun, mulai dari desain dan pembagunannya," imbuhnya.

Baca juga: Viral, Foto KM Barokah Jaya Bersandar Sebelum Tabrakan dan Terbalik di Laut Indramayu

Dedi pun mengapresiasi inisiator gerakan SMK Membangun Desa, yakni Direktur Forum Peduli Pendidikan Pelatihan Menengah Kejuruan Indonesia (FP3MKI) Dr. Marlock.
(boy)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More