Ridwan Kamil Posting Parodi Warga Langar Lalu Lintas, Netizen Ngakak
Minggu, 07 Februari 2021 - 08:40 WIB
BANDUNG - Banyak cara mengedukasi masyarakat agar tertib lalu lintas. Seperti yang dilakukan ATCS Dinas Perhubungan Kota Bandung , dengan membuat parodi warga yang melanggar lalu lintas, menjadi sesuatu yang menarik.
Terbaru, ATCS Kota Bandung membuat parodi warga pelanggar lalu lintas di Perempatan Pasirkoja. Tampak pengendara sepeda motor matik membawa seorang penumpang tanpa mengenakan helm. Keduanya tampaknya pulang mancing. Sontak saja, pengendara tersebut langsung kena tegur pengawas lalu lintas, melalui pengeras suara.
Menariknya, pelanggaran tersebut kemudian dibuat video parodi. Dibuat percakapan antara driver dengan penumpang yang membawa pancing, saat panik ditegur petugas ATCS. Percakapan tersebut yang membuat video menarik.
Video pelanggaran tersebut, kemudian diposting oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. "Memancing ikan lebih baik ketimbang memancing keributan. Namun jika berpergian dengan motor di jalanan tetap mengutamakan keselamatan dengan mengenakan helm pengaman," tulis account Instagram Ridwan Kamil .
Hingga kini, postingan tersebut sudah ditonton lebih dari 1,5 juta dan 4.200 komentar. Bahkan, Ridwan Kamil yang melihat video tersebut menarik, mengutip postingannya dengan kalimat yang ditujukan kepada Wali Kota Bandung Oded M Danial. "Pak Wali tolong naikin gaji editor," tutup dia.
Beragam komentar disampaikan oleh ribuan netizen. Banyak yang menganggap video tersbeut lucu, membuat mereka tertawa. "Wkwk, gokil pak," kata salah satu account. Emotikon tertawa juga bertebaran di postingan itu.
Namun, ada juga yang menanggapi berbeda. Netizen memanfaatkan momen tersebut untuk menyampaikan sesuatu kepada Ridwan Kamil. Misalnya terkait kasus COVID yang terus naik, banyak lampu merah mati, PKL jualan di trotoar jalan, dan lainnya.
Terbaru, ATCS Kota Bandung membuat parodi warga pelanggar lalu lintas di Perempatan Pasirkoja. Tampak pengendara sepeda motor matik membawa seorang penumpang tanpa mengenakan helm. Keduanya tampaknya pulang mancing. Sontak saja, pengendara tersebut langsung kena tegur pengawas lalu lintas, melalui pengeras suara.
Baca Juga
Menariknya, pelanggaran tersebut kemudian dibuat video parodi. Dibuat percakapan antara driver dengan penumpang yang membawa pancing, saat panik ditegur petugas ATCS. Percakapan tersebut yang membuat video menarik.
Video pelanggaran tersebut, kemudian diposting oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. "Memancing ikan lebih baik ketimbang memancing keributan. Namun jika berpergian dengan motor di jalanan tetap mengutamakan keselamatan dengan mengenakan helm pengaman," tulis account Instagram Ridwan Kamil .
Hingga kini, postingan tersebut sudah ditonton lebih dari 1,5 juta dan 4.200 komentar. Bahkan, Ridwan Kamil yang melihat video tersebut menarik, mengutip postingannya dengan kalimat yang ditujukan kepada Wali Kota Bandung Oded M Danial. "Pak Wali tolong naikin gaji editor," tutup dia.
Beragam komentar disampaikan oleh ribuan netizen. Banyak yang menganggap video tersbeut lucu, membuat mereka tertawa. "Wkwk, gokil pak," kata salah satu account. Emotikon tertawa juga bertebaran di postingan itu.
Namun, ada juga yang menanggapi berbeda. Netizen memanfaatkan momen tersebut untuk menyampaikan sesuatu kepada Ridwan Kamil. Misalnya terkait kasus COVID yang terus naik, banyak lampu merah mati, PKL jualan di trotoar jalan, dan lainnya.
(don)
tulis komentar anda