Prodi S3 FFUP Eksplorasi Tumbuhan berkhasiat di Desa Gunung Sari Bogor

Sabtu, 05 Desember 2020 - 15:19 WIB
Kegiatan ini dibagi menjadi 2 kelompok. Masing-masing 25 orang. Yaitu kelompok kader PKK dan kelompok kader posyandu. Masing-masing kelompok mengikuti penyuluhan kesehatan mengenai antidiabetes dan antihipertensi yang dipaparkan oleh mahasiswa.

Dalam penyuluhan, juga dipaparkan pengetahuan mengenai tanaman herbal yang mudah ditemukan namun bermanfaat sebagai antidiabetes dan antihipertensi dengan harapan agar masyarakat Desa Gunung Sari dapat memanfaatkan bahan-bahan herbal di sekitarnya.

Masyarakat setempat yang mengikuti kegitan ini mengaku sangat senang dengan diadakannya kegitan ini karena menambah pengetahuan dan memberikan manfaat terhadap masyarakat untuk menjaga dan memelihara kesehatan terutama saat pandemi ini.

“Lewat kegiatan PKM ini, diharapkan tali silaturahmi antara Fakultas Farmasi Universitas Pancasila dan Desa Gunung Sari dapat terus terjaga sehingga FFUP dapat terus melakukan edukasi pada masyarakat dalam hal pemanfaatan bahan herbal untuk pengobatan terutama pada masa pandemi COVID-19,” pungkas dia.
(nth)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More