Fatayat Surabaya Dukung Machfud Arifin-Mujiaman di Pilwali Surabaya

Jum'at, 04 Desember 2020 - 22:21 WIB
Dukungan suara Fatayat NU Kota Surabaya pada pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Surabaya terus mengalir ke pasangan calon Machfud Arifin-Mujiaman. Foto/Ist
SURABAYA - Dukungan suara Fatayat NU Kota Surabaya , pada pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali KotaSurabaya terus mengalir ke pasangan calon Machfud Arifin-Mujiaman . Duet pasangan nomor urut 2 itu juga sudah direstui oleh beberapa jajaran pengurus.

Ketua Fatayat Kota Surabaya, Camelia Habibah, yang juga politisi PKB mengajak seluruh anggota untuk mendukung penuh dan memenangkan Machfud Arifin-Mujiaman.

(Baca juga: Dukung Machfud Arifin, Ali Maschan: Sosok yang Dekat dengan Kiai NU dan Sangat Toleran)

Pasalnya, hanya Machfud Arifin-Mujiaman yang mampu membangun Kota Surabaya lebih maju lagi. Lantaran, mereka berdua memiliki program riil untuk mengatasi kekurangan yang ada di Kota Pahlawan.



(Baca juga: Terungkap, Ini Penyebab Penembakan Brutal Mobil Mewah Bos Tekstil di Solo)

"Tidak diragukan lagi bapak MA-Mujiaman memiliki program yang bersentuhan langsung ke masyarakat dan punya pengalaman yang banyak dan juga selalu mendapatkan prestasi dibidangnya masing-masing," ujar Camelia, Jumat (4/12/2020).

Selain itu, dirinya menilai Machfud Arifin-Mujiaman juga memiliki konsep dan gagasan yang visioner untuk memimpin Kota Pahlawan dengan program-program yang telah disiapkan ketika terpilih nanti.

"Mereka berdua adalah calon pemimpin yang paling ideal untuk memimpin Kota Surabaya. Saya juga percaya jika program-program yang akan dijalankan terealisasi. Ini mampu menyejahterahkan masyarakat," tuturnya.

Tak hanya itu, Camelia mengatakan, Machfud Arifin-Mujiaman juga memiliki hubungan erat bersama keluarga NU. Bahkan hubungan erat meluas hingga anak organisasi NU. Diketahui, hubungan ini telah terjalin jauh sebelum mereka berdua mengikuti kontestasi Pilkada ini.

"Bahkan para kiai ulama sepuh serta kaum Nahdliyin di berbagai Surabaya kompak dukung Machfud Arifin-Mujiaman," ungkapnya.
(shf)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content