Lawan Corona, Nongkrong di Cafe Langsung Jalani Rapid Test

Kamis, 16 April 2020 - 11:50 WIB
Petugas gabungan memeriksa kesehatan dan melakukan rapid test Covid-19 terhadap para pengunjung cafe di Kota Surabaya. Foto/SINDOnews/Ali Masduki
SURABAYA - Upaya mencegah penyebaran wabah virus Corona baru, Covid-19, terus dilakukan di seluruh penjuru Kota Surabaya. Petugas gabungan melakukan patroli keliling, untuk membubarkan kerumunan massa.

Beberapa cafe atau warung kopi di Kota Pahlawan ini, kedapatan masih beroperasi pada Rabu (15/4/2020) malam. Pengunjungnya pun relatif ramai. Mereka seolah abai dengan imbauan pemerintah untuk tetap berada di rumah.





Petugas gabungan dari Polda Jatim, Pemprov Jatim, Pemkot Surabaya, dan Kodam V Brawijaya, melakukan patroli di cafe-cafe dan warung kopi tersebut. Bukan hanya membubarkan kerumunan, petugas juga melakukan pemeriksaan kesehatan terhadap para pengunjung cafe.

Tidak main-main, petugas gabungan ini juga melakukan rapid test terhadap para pengunjung cafe. Dari hasil rapid test disebuah cafe, juga ditemukan adanya pengunjung yang positif terpapar virus Corona.



Ketegasan sikap untuk mencegah kerumunan massa tersebut, juga disampaikan Kapolda Jatim, Irjen Pol. Luki Hermawan. Langkah-langkah ini dilakukan, karena berdasarkan peta anatomi, kasus Corona pertama kali ditemukan di Jatim ada di wilayah Surabaya utara tepatnya di sekitar Jalan Demak.

Hanya dalam hitungan waktu sepekan saja, virus tersebut telah menular ke manusia yang berada di radius 600 meter dari kasus pertama. Tidak berselang lama, kasusnya bergeser ke wilayah Surabaya selatan di kawasan Wonokromo.

Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content