Istri Kapolresta Pematangsiantar Dorong Bhayangkari Jadi Pelaku UMKM

Sabtu, 07 November 2020 - 10:51 WIB
Foto/Ilustrasi/SINDOnews
PEMATANGSIANTAR - Ketua Bhayangkari Polresta Pematangsiantar , Fify Boy Siregar mendorong istri polisi ikut membantu perekonomian keluarga dengan berinovasi membuka usaha atau menjadi pelaku UMKM

Istri Kapolresta Pematangsiantar AKBP Boy Sutan Binanga Siregar itu mengatakan, kepedulian istri polisi atau ibu Bhayangkari membuka usaha untuk meningkatkan perekonomian keluarga patut didukung suami. (BACA JUGA: Kapolresta Pematangsiantar Gagas Desa Sianjur Nauli Jadi "Kampung Paten")

"Saya kemarin mengunjungi tempat penjualan ikan basah salah satu ibu Bhayangkari di Jalan Asahan dekat Aspol,ternyata kualitasnya bagus dan harga bersaing. Saya mendukung ibu-ibu Bhayangkari buka usaha apalagi di tengah pandemi sehingga diharapkan perekonomian keluarga bisa terbantu," ujar Fify.

Fify menambahkan pihaknya juga sedang menjajaki kerja sama dengan pengusaha-pengusaha konveksi dan UMKM untuk membina ibu-ibu Bhayangkari Polresta Pematangsiantar sebagai pelaku usaha untuk mendukung perekonomian keluarga.

Dia menambahkan ibu Bhayangkari Polresta Pematangsiantar tidak perlu malu membantu perekonomian keluarga dengan membuka usaha kecil - kecilan. Jika ulet dan tekun bukan tidak mungkin menjadi usaha yang besar ,bahkan menjadi pengusaha sukses. (BACA JUGA: Satuan Reserse Narkoba Polres Siantar Ciduk 2 Pecandu Narkoba)
(vit)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content