Kodam IV Gelar Baksos sambil Ingatkan Protokol Kesehatan

Rabu, 16 September 2020 - 06:03 WIB
Kodam IV/Diponegoro bersama Binmas Polda Jateng membagikan paket sembako dalam rangka HUT ke-75 TNI. Foto : Dok Pendam IV/Diponegoro
SEMARANG - Dalam rangka memperingati HUT ke-75 TNI, Kodam IV/Diponegoro bersama Binmas Polda Jateng (Polsek Gunungpati dan Polsek Amuntai Selatan) menggelar baksos.

Baksos dilakukan dengan membagikan 150 paket sembako kepada warga masyarakat di Panti Sosial Asuhan Anak (PSAA) Darul Quro Desa Karanggeng, Kelurahan Sumurejo, Gunungpati, dan warga Kampung Karanggeneng.Selasa (15/9/2020).

Kegiatan baksos tersebut dimaksudkan untuk meringankan beban masyarakat terdampak pandemi COVID-19.(Baca juga : Amankan Pilkada di Jateng-DIY, Dansat Kodam IV/Diponegoro Rapatkan Barisan )

Aster Kasdam IV/Dip Kolonel Inf Suhartono dalam menghimbau agar masyarakat selalu menerapkan protokol kesehatan (prokes) di setiap kegiatan.



“Dalam kegiatan sehari-hari kami minta protokol kesehatan selalu diberlakukan, sebagai salah satu upaya mencegah yang bisa kita laksanakan adalah salah satunya menggunakan masker, mencuci tangan, menjaga jarak” ungkap Suhartono.

Dia menegaskan bahwa TNI-Polri adalah salah satu pilar bangsa yang harus tetap terjaga kekompakannya. Dengan hubungan yang solid antara TNI-Polri maka masyarakat akan terjamin keamanannya.

“Dalam keadaan apapun TNI-Polri harus selalu berada di depan, ada ditengah masyarakat, salah satunya adalah dalam membantu kesulitan yang dihadapi masyarakat” tegasnya.

Ketua Panti Asuhan Darul Quro, KH Muhammad Ghozali mengucapkan terimakasih atas bantuan yang diberikan oleh Kodam IV/Diponegoro bersama Polda Jateng.(Baca juga : Urut Sewu Daerah Latihan Persenjataan, Bukan Pertanian Warga )

“Kami berterimakasih Jazakumullah khairan, mudah-mudahan Allah membalas amal panjenengan sesuai ibadah panjenengan dan mudah-mudahan mendapat keberkahan umur, keberkahan semuanya” ungkapnya.
(nun)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content