Diduga Keroyok Mahasiswa, Putra Bupati Jeneponto Dipolisikan

Minggu, 13 September 2020 - 15:45 WIB
Putra Bupati Jeneponto dilaporkan ke polisi karena diduga melakukan pengeroyokan terhadap mahasiswa di Makassar. Foto: Ilustrasi
MAKASSAR - Jajaran Penyidik Satreskrim Polrestabes Makassar , tengah mendalami kasus dugaan penganiyaan secara bersama-sama atau pengeroyokan yang melibatkan oknum anak kepala daerah di Sulawesi Selatan. Pengeroyokan dialami oleh tiga orang pemuda yang mengaku sebagai mahasiswa.

Kasat Reskrim Polrestabes Makassar Kompol Agus Khaerul mengatakan, laporan polisi bernomor : LP/342/IX/2020/POLDA SULSEL/RESTABES MKS ditujukan kepada Isman Triadi Iskandar yang diketahui merupakan putra Bupati Jeneponto, Iksan Iskandar.



Isman Triadi diduga jadi otak pengeroyokan terhadap tiga mahasiswa yakni Herman, Ilham, dan Alam. Akibatnya ketiga korban mengalami luka lebam dan bengkak di beberapa bagian tubuhnya, diantaranya wajah, tangan dan dada, karena ditendang, dipukul oleh putra bupati Jeneponto tersebut.



"Sementara kita tindaklanjuti laporannya. Terlapor anak bupati Jeneponto. Korban pengakuannya mahasiswa, ada tiga. Mahasiswa salah satu universitas swasta di Makassar. Kita akan periksa nanti para korban termasuk melakukan visum," kata Agus kepada Sindonews, Minggu (13/9/2020).

Agus menjelaskan, dugaan pengeroyokan itu terjadi di parkiran sebuah mal, Jalan Metro Tanjung Bunga, Kecamatan Mariso, Kota Makassar, Kamis 10 September sekitar pukul 02.30 Wita. Awalnya Isman Triadi bersama rekan-rekannya diamankan Petugas Polsek Mariso.

"Dari hasil keterangan, rombongan mahasiswa ini ketemu anaknya bupati di dalam lift hotel dekat mal itu. Anak bupati ini merasa disenggol kakinya, disitu tersinggung. Sampai di bawah (parkiran) terjadi adu mulut. Anak bupati ini panggil teman-temannya disitulah terjadi pengeroyokan," jelas Agus.

Tiga korban, lanjut Agus awalnya enggan melakukan visum saat diperiksa oleh penyidik Reskrim Polsek Mariso.

"Pas di Polsek dimediasi itu, tidak mau divisum juga. Korban ini langsung pulang, dan melapor ke Polrestabes Makassar. Sementara kita lidik kasusnya," ujar mantan Wakapolres Bulukumba ini.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content