Bazar Minyak Murah Bakal Terus Digelar Partai Perindo untuk Sosialisasikan Caleg
Selasa, 23 Januari 2024 - 20:01 WIB
YOGYAKARTA - Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Partai Perindo DIY menggelar bazar minyak murah di Kemantren Ngampilan, Yogyakarta. Sebanyak 500 minyak goreng ditebus murah dengan harga Rp 5.000 per liter.
Acara ini digagas oleh Caleg nomor 3 Dapil 2 Kota Yogyakarta (Wirobrajan, Ngampilan, Gondomanan dan Pakualaman), Dwi Lasmiyati bersama Caleg nomor urut 1 DPRD DIY dari Kota Yogyakarta, Endang Kusrini dan Caleg DPR RI Nomor 1 dari DIY, Brigjen TNI (Purn) Bonifasius Widyantoko Sambodo.
Dwi Lasmiyati menuturkan selain untuk membantu masyarakat kecil di tengah kesulitan kenaikan harga bahan pokok program dasar minyak murah ini juga salah satu cara untuk memperkenalkan calon anggota legislatif dari Partai Perindo.
Dalam kesempatan ini pihaknya juga melakukan sosialisasi pencoblosan.
"Kita terangkan dan simulasikan bagaimana mencoblos nanti tanggal 14 Februari 2024 mendatang," katanya.
Dia menandaskan jika sosialisasi pencoblosan ini sangat penting dan sangat vital pada pemilihan tanggal 14 Februari 2024 mendatang. Sebab dalam pencoblosan setidaknya ada lima surat suara yang harus dicoblos.
Tidak semua masyarakat atau pemilih memahami surat suara yang dicetak KPU. Sehingga seringkali para pemilih kesulitan untuk menemukan nama caleg yang bakal dicoblosnya nanti. Oleh karenanya pihaknya sedini mungkin melakukan sosialisasi.
Acara ini digagas oleh Caleg nomor 3 Dapil 2 Kota Yogyakarta (Wirobrajan, Ngampilan, Gondomanan dan Pakualaman), Dwi Lasmiyati bersama Caleg nomor urut 1 DPRD DIY dari Kota Yogyakarta, Endang Kusrini dan Caleg DPR RI Nomor 1 dari DIY, Brigjen TNI (Purn) Bonifasius Widyantoko Sambodo.
Dwi Lasmiyati menuturkan selain untuk membantu masyarakat kecil di tengah kesulitan kenaikan harga bahan pokok program dasar minyak murah ini juga salah satu cara untuk memperkenalkan calon anggota legislatif dari Partai Perindo.
Dalam kesempatan ini pihaknya juga melakukan sosialisasi pencoblosan.
"Kita terangkan dan simulasikan bagaimana mencoblos nanti tanggal 14 Februari 2024 mendatang," katanya.
Dia menandaskan jika sosialisasi pencoblosan ini sangat penting dan sangat vital pada pemilihan tanggal 14 Februari 2024 mendatang. Sebab dalam pencoblosan setidaknya ada lima surat suara yang harus dicoblos.
Baca Juga
Tidak semua masyarakat atau pemilih memahami surat suara yang dicetak KPU. Sehingga seringkali para pemilih kesulitan untuk menemukan nama caleg yang bakal dicoblosnya nanti. Oleh karenanya pihaknya sedini mungkin melakukan sosialisasi.
tulis komentar anda