Alam Ganjar Kunjungi Desa Wisata Brayut Sleman: Butuh Inovasi Naik Kelas

Senin, 22 Januari 2024 - 15:44 WIB
Putera Calon Presiden Ganjar Pranowo, Muhammad Zinedine Alam Ganjar mengunjungi Desa Wisaya Brayut, yang ada di Pandowoharjo, Sleman. Foto: MPI/Kuntandi
SLEMAN - Putera Calon Presiden Ganjar Pranowo, Muhammad Zinedine Alam Ganjar mengunjungi Desa Wisaya Brayut, yang ada di Pandowoharjo, Sleman, Senin (22/1/2024). Alam terkesan dengan berbagai potensi wisata yang dikembangkan masyarakat.

Begitu tiba, Alam Ganjar langsung melihat budidaya sapi perah yang dikembangkan masyarakat. Bahkan Alam Ganjar sempat berdialog dan melihat proses produksi susu sapi. Alam juga melihat proses produksi batik yang dikembangkan masyarakat.

Kedatangan Alam disambut oleh puluhan anak-anak muda (milenial). Mereka berebut untuk bisa berfoto dengan Alam.“Saya belum pernah ke sini dan penasaran dengan desa wisata ini,” kata Alam,Senin (22/1/2024).





Menurut dia sengaja datang untuk melihat produksi langsung untuk pendalaman. Dia berharap para peternak lebih konsisten dengan tetap menjalankan kualitas dan kuantitas.

“Konsistensi ini harus dijalankan dengan kualitas dan kuantitas dengan beberapa teknik dan inovasi,” katanya.

Alam mengatakan selama ini banyak anak muda enggan kembali ke desa untuk membangun desa. Padahal banyak potensi yang bisa dikembangkan. Saatnya anak muda memasukkan budaya agar bisa naik kelas.

“Budaya tetap harus menjadi fundamental utama. Dengan inovasi setiap desa bisa naik kelas,” katanya.
(ams)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content