Kehabisan Uang di Bali, Bule Inggris Jadi Gelandangan di Pantai Munggu

Rabu, 29 Juli 2020 - 20:40 WIB
Michael Wilkinson (64), warga negara Inggris ditemukan jadi gelandangan di kawasan Pantai Munggu, Badung, Bali lantaran kehabisan uang dan paspornya hilang. Foto/Ist
BADUNG - Seorang bule ditemukan tertidur di kawasan Pantai Munggu, Badung, Bali . Pria berumur itu terlihat kusut mirip gembel. Belakangan diketahui, bule gaek itu adalah Michael Wilkinson (64), warga negara Inggris. "Dia dilaporkan warga sedang tidur di pinggir pantai," kata Kapolsek Mengwi Kompol Gede Eka Putra Astawa, Rabu (29/7/2020).

Michael pertama kali ditemukan Selasa (28/7/2020) sekitar pukul 22.12 Wita. Dia ketika itu sedang tidur di gazebo di pinggir pantai dengan bantal dan selimut yang dipakai sebagai alas tidur. (Baca juga: Longsor di Mana-mana, Akses Jalan di Bolsel-Bolmong Sulit Dilewati)





Saat diamankan polisi malam itu, bule kelahiran Bolton, 19 Mei 1956 itu terlihat tidak terawat. Dia hanya mengenakan baju dan celana pendek. Kedua kakinya sangat kotor seperti kena penyakit kulit. (Baca juga: Lelah Diperiksa, Ini Penampakan Artis VS di Mapolresta Bandar Lampung)

Oleh polisi, Michael kemudian diangkut ke Polsek Mengwi. Malam itu, dia diperbolehkan menginap di Mapolsek. "Dia mengaku sudah tidak punya uang. Paspornya juga hilang," ungkap Astawa.

Kepada polisi, Michael mengaku datang ke Bali pada 6 Maret 2020 lalu. Dia sempat bekerja freelance sebagai marketing di sebuah hotel. Namun karena pandemi COVID-19, tak ada wisatawan datang ke Bali sehingga dia tidak lagi mendapatkan penghasilan.

Michael mengaku sudah sekitar tiga minggu menjadi gelandangan. Untuk bertahan hidup, dia minta makan kepada warga yang ditemui. Hingga akhirnya dia berjalan dari Jimbaran ke Pantai Munggu yang berjarak sekitar 25 kilometer.
(shf)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content