6 Fakta Kapitan Pattimura, Pahlawan Berdarah Bangsawan asal Maluku

Selasa, 06 Juni 2023 - 12:03 WIB
Kapitan Pattimura yang bernama asli Thomas Matulessy merupakan salah satu pahlawan nasional yang berasal dari Maluku. Hingga saat ini sosoknya masih dikenal oleh seluruh masyarakat Indonesia. Foto/Ist
KAPITAN Pattimura atau yang dikenal dengan Pattimura merupakan salah satu pahlawan nasional yang berasal dari Maluku . Hingga saat ini sosoknya masih dikenal oleh seluruh masyarakat Indonesia.



Pattimura sendiri dikenal lantaran perjuangannya dalam rangka mengusir penjajah Belanda dari Bumi Nusantara. Karena jasa-jasanya, ia dijadikan simbol rakyat Maluku sekaligus menjadi pahlawan kemerdekaan Indonesia.

Berikut 6 Fakta dari Pahlawan Kapitan Pattimura:

1. Lahir dari darah bangsawan

Kapitan Pattimura sendiri lahir dengan nama Thomas Matulessy. Dirinya lahir dari ayah yang bernama Antoni Matulessy seorang putra dari Kasimiliali Pattimura Mattulessy.



Dari beberapa catatan sejarah, seperti yang dikemukakan oleh M. Sapija dalam bukunya yang bertajuk, Sedjarah Perdjuangan Pattimura: Pahlawan Indonesia Karya M. Sapija (1960), bahwa kakek dari Kapitan Pattimura sendiri diketahui memiliki darah kerajaan dari Raja Sahulau yang terletak di Teluk Seram bagian selatan.

2. Perjuangan Kapitan Pattimura dalam merebut Benteng Duurstede



Pada tanggal 16 Mei 1817, Pattimura bersama dengan pasukannya telah berhasil merebut Benteng Duurstede yang merupakan pusat pertahanan dan pemerintahan VOC selama menguasai wilayah Saparua.

Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More