Mengharukan, Agus Pulang ke Rumah Setelah Kabur 25 Tahun karena Takut Disunat

Kamis, 26 Januari 2023 - 13:00 WIB
Tampak Agus saat bertemu keluarganya. iNews TV/Saeful
KLATEN - Suasana haru meliputi pertemuan Agus Ahmadi (38) bersama keluarganya di Desa Sidowayah, Kecamatan Polanharjo, Klaten, Jawa Tengah. Pasalnya, Agus kabur dari rumah hingga 25 tahun atau saat masih duduk di sekolah dasar.

Saat itu Agus lari karena takut disunat. Keluarga pun berusaha mencari keberadaan Agus dengan berbagai cara, termasuk melalui radio dan koran saat itu, namun tak membuahkan hasil.

Belakangan keberadaan agus diketahui tinggal dan berada di Pasar Kepek, Sewon, Bantul Jogjakarta. Di tempat tersebut, Agus tinggal dan dirawat oleh para pedagang pasar.



Awal keberadaan Agus yang hilang tersebut diketahui dari adanya unggahan konten YouTube sinyo official yang menggunggah tentang Agus.

Hingga akhirnya unggahan konten tersebut diketahui warga dan keluarga Agus di desanya. "Kita tahu dari YouTube kok mirip dengan Agus. Ketika dicek ternyata benar," Mardana, keluarga Agus.

Baca: Honorer RSUD Bangko yang Digerebek Suami di Hotel Terancam Dipecat.

Kini Agus yang merupakan anak tiga dari pasangan Amini dan Rusman tersebut sudah berkumpul bersama kembali.
(nag)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content