Warga Kawasan Terdampak Letusan Gunung Lokon Gunakan Masker

Sabtu, 13 September 2014 - 23:13 WIB
Warga Kawasan Terdampak...
Warga Kawasan Terdampak Letusan Gunung Lokon Gunakan Masker
A A A
MANADO - Debu vulkanik Gunung Lokon yang terbawa angin hingga ke sejumlah wilayah di Manado membuat BPBD membagikan masker kepada masyarakat.

Pantauan di lokasi, hingga Sabtu (13/9/2014) malam petugas BPBD terus membagikan masker di lokasi terdampak, seperti Malalayang dan Karombasan.

Menurut Kepala BPBD Manado Maximilianus Tatahede, pembagian masker ini untuk membantu masyarakat meminimalisir penyakit yang diakibatkan debu vulkanik.

"Debu vulkanik bahaya untuk pernapasan warga (Ispa)," ujarnya.

Dia mengimbau warga agar tetap menggunakan masker. Apalagi saat ini angin terpantau cukup kencang dan menuju utara.

Sementara itu, di pusat kota warga terlihat tetap menggunakan masker. Debu-debu masih terlihat beterbangan.

"Ini untuk mengantisipasi supaya tidak akan mengganggu pernapasan," kata Meisyke, warga Tikala.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8509 seconds (0.1#10.140)