Korban keracunan ditolak puskesmas

Rabu, 02 Januari 2013 - 00:13 WIB
Korban keracunan ditolak...
Korban keracunan ditolak puskesmas
A A A
Sindonews.com – Sudah jatuh tertimpa tangga. Mungkin itu ungkapan yang pas bagi warga Ciseeng, Kabupaten Bogor yang menjadi korban keracunan pascamenyantap hidangan hajatan.

Pasalnya, ratusan warga ini tidak bisa berobat ke Puskesmas Ciseeng lantaran pelayanannya tutup. Lebih tragis lagi, ratusan warga yang keracunan ini ditolak oleh pihak Puskesmas Parung, lantaran tidak ada dokter yang akan memeriksa.

Menurut Afandi warga sekitar mengatakan, warga yang mengalami keracunan sempat dibawa ke Puskesmas di Ciseeng, namun karena sudah tutup, kemudian korban dilarikan ke Puskesmas Kecamatan Parung.

"Tapi setibanya di Puskesmas Parung, korban malah ditolak. Alasannya tidak ada dokter," kata Afandi, Selasa (1/1/2013).

Meski dengan perasaan kecewa, sekitar 35 korban keracunan langsung dilarikan ke RSUD Kota Depok untuk mendapat pertolongan medis.

"Kami sebagai warga sangat kecewa dengan pelayanan di Puskesmas Parung. Tidak seharusnya mereka menolak. Mestinya tenaga medis harus siaga, apalagi ini peristiwa keracunan yang perlu penganan medis yang cepat," ungkap Afandi.

Seperti diberitakan sebelumnya, ratusan warga Desa Babakan dan Desa/Kecamatan Ciseeng, Kabupaten Bogor, mengalami keracunan, usai menyantap makanan saat menghadiri resepsi perkawinan salah seorang warga di Kampung Cibogo, Desa Ciseeng, Kabupaten Bogor.
(stb)
Berita Terkait
83 Warga Keracunan Usai...
83 Warga Keracunan Usai Hadiri Hajatan di Sukabumi
Sragen Gempar! Usai...
Sragen Gempar! Usai Syukuran, Ratusan Orang dari 2 Desa Keracunan Massal
84 Warga Sukabumi Diduga...
84 Warga Sukabumi Diduga Keracunan Makanan usai Hadiri Resepsi Pernikahan, 2 Masih Dirawat
Jumlah Korban Keracunan...
Jumlah Korban Keracunan Sate Jebred di Garut Bertambah Jadi 53 Orang
Keracunan Makanan, 1...
Keracunan Makanan, 1 Pegawai Rumah Makan Siap Saji Tewas dan 2 Lainnya Kritis
Tanggamus Gempar, Ratusan...
Tanggamus Gempar, Ratusan Warga Keracunan Usai Santap Makanan di Ruman Calon Kepala Pekon
Berita Terkini
Jelang Mudik 2025, Polresta...
Jelang Mudik 2025, Polresta Bandung Larang Bus Gunakan Klakson Telolet
1 menit yang lalu
Sungai Cimande Meluap,...
Sungai Cimande Meluap, 718 Rumah di Sumedang Terendam Banjir
35 menit yang lalu
Dentuman Keras Iringi...
Dentuman Keras Iringi Erupsi Gunung Marapi, Warga Berhamburan Keluar Rumah
1 jam yang lalu
Kisah Mantan KSAD Jenderal...
Kisah Mantan KSAD Jenderal Dudung yang Ditempeleng Mayor Gaga-gara Koran Jatuh
2 jam yang lalu
Kepala Dinas dan Tiga...
Kepala Dinas dan Tiga Anggota DPRD OKU Terjaring OTT KPK
3 jam yang lalu
Banjir Landa 7 Desa...
Banjir Landa 7 Desa di Bojonegoro, 1 Warga Meninggal Dunia
3 jam yang lalu
Infografis
7 Artis Jadi Korban...
7 Artis Jadi Korban Kebakaran Los Angeles, Dalyce Curry Tewas
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved