3 Anggota DPRD Kota Depok Akan Lakukan Tes Urine Ulang

Kamis, 06 April 2017 - 18:29 WIB
3 Anggota DPRD Kota...
3 Anggota DPRD Kota Depok Akan Lakukan Tes Urine Ulang
A A A
DEPOK - Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Depok Hesti Cahyasari mengatakan hasil tes terhadap anggota DPRD Kota Depok negatif. Anggota DPRD Kota Depok yang menjalani tes urine kemarin sebanyak 36 anggota ditambah Wakil Wali Kota Depok Pradi Supriatna.

Namun dari seluruh hasil itu, ada tiga anggota dewan yang tes urine-nya diulang. Karena ketiga anggota itu kemarin sedang sakit sehingga hasilnya agak berpengaruh. "Dites lagi dengan urine yang sama tapi alat yang beda. Tesnya ya di tempat itu juga," kata Hesti, Kamis (6/4/2017).

Ia memaparkan hasil didapatkan usai pihaknya bersama Dinas Kesehatan Kota Depok melakukan pemeriksaan dan pengecekan. (Baca: Demi keamanan, Polda Minta Sidang Lanjutan Ahok Ditunda )

Hesti menjelaskan bagi anggota DPRD yang belum melakukan tes urine, pihaknya akan menggelar tes tersebut secara mendadak.

"Tentunya yang belum ikut tes urine kemarin, kami akan lakukan lagi. Cuma waktunya ya nggak bisa dipastikan. Mendadak saja seperti sebelumnya dan juga akan koordinasi dengan Dinas Kesehatan Kota Depok," jelas Hesti.

Hesti menambahkan pihaknya juga akan melakukan pengecekan tes urine ke stakeholder lain. Hanya saja kata dia perlu ada kordinasi.

"Termasuk pula akan menjangkau kantor dinas yang letaknya jauh seperti Dinas Pemadam Kebakaran, DKP, dan lain-lain yang lingkungan kantornya berada di luar Balai Kota Depok," katanya.
(ysw)
Berita Terkait
HUT BNN RI: 20 Tahun...
HUT BNN RI: 20 Tahun Mengabdi Menuju Indonesia Bersinar
Jaringan Narkoba Manfaatkan...
Jaringan Narkoba Manfaatkan Musibah Covid 19
BNN Deteksi 91 dari...
BNN Deteksi 91 dari 1.150 Jenis Narkotika di Dunia Masuk Indonesia
Perang Lawan Narkoba,...
Perang Lawan Narkoba, BNN Aceh Libatkan Pengamen
Sindikat Siasati Pengedaran...
Sindikat Siasati Pengedaran Narkoba Lewat Boneka Beruang
BNN Sikat Preman Berkedok...
BNN Sikat Preman Berkedok Ormas di Bali yang Diduga Edarkan Narkoba
Berita Terkini
Menham Natalius Pigai...
Menham Natalius Pigai Usulkan 3 Hukuman Sekaligus untuk Mantan Kapolres Ngada
19 menit yang lalu
Banjir Muarojambi Meluas,...
Banjir Muarojambi Meluas, 7 Kecamatan Terendam
1 jam yang lalu
Gempa M5,2 Guncang Bayah...
Gempa M5,2 Guncang Bayah Banten, Dirasakan hingga Bogor
2 jam yang lalu
Ini Tarif PBJT Jasa...
Ini Tarif PBJT Jasa Perhotelan saat Inap di Hotel Jakarta, Wajib Tahu
2 jam yang lalu
Kisah Penangkapan Crazy...
Kisah Penangkapan Crazy Rich Kiai Murmo yang Memicu Kemarahan Pangeran Diponegoro Kepada Belanda
2 jam yang lalu
Bangunan Liar di Bantaran...
Bangunan Liar di Bantaran Kali Bekasi Dibongkar, Kades Kritik Dedi Mulyadi Otoriter: Bukan Zaman Penjajah Ini
4 jam yang lalu
Infografis
Negara Asia yang Diprediksi...
Negara Asia yang Diprediksi akan Terlibat Perang Dunia 3
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved