Pemkab Purwakarta Akan Buat Patung Syahbandar dan Hanoman

Jum'at, 12 Februari 2016 - 22:21 WIB
Pemkab Purwakarta Akan...
Pemkab Purwakarta Akan Buat Patung Syahbandar dan Hanoman
A A A
PURWAKARTA - Pascapembakaran patung Arjuna di wilayah objek wisata Situ Wanayasa, Kecamatan Wanayasa, Kabupaten Purwakarta, Kamis (11/2/2016) dini hari oleh orang tak bertanggung jawab, Pemkab Purwakarta akan membuat patung kembali.

"Patung Arjuna yang dibakar akan diganti dengan patung seorang pendekar silat tanah sunda zaman dulu, namanya Syahbandar. Patung Syahbandar ini nanti akan dibuat sedang memanggul buah manggis. Ini untuk mengingatkan daerah Wanayasa yang dikenal sebagai kawasan penghasil buah manggis terbesar di Jawa Barat," kata Bupati Purwakarta Dedi Mulyadi, Jumat (12/2/2016).

Tidak hanya itu, dia pun akan membangun beberapa patung lagi, yang ditempatkan di tengah danau, yakni patung tokoh pewayangan Hanoman. Patung Hanoman ini akan dibuat sedang menggembala sejumlah domba.

"Jadi patung Hanoman ini tidak sedang membawa senjatanya yang disebut gada, tapi bawa pecut (cambuk), karena dia sedang menggembala domba. Patung domba ini nanti akan mengeluarkan api dalam mulutnya," tutur Kang Dedi, sapaan akrabnya.

Dirinya mengaku memang sudah jauh-jauh hari berencana melakukan penataan di kawasan Situ Wanayasa, karena danau tersebut merupakan daerah wisata favorit di Purwakarta.

Selain patung, pihaknya juga akan membangun sebuah balai pertemuan dan jembatan di tengah danau yang terkenal dengan nama Situ Wanayasa itu.

"Kebetulan sekarang patung yang ada dirusak, jadi penataan objek wisata di Wanayasa ini kita lakukan sekarang," ujarnya.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1137 seconds (0.1#10.140)