Ketika Lokasi TMMD ke-108 Jadi Objek Wisata Dadakan

Senin, 13 Juli 2020 - 08:33 WIB
loading...
Ketika Lokasi TMMD ke-108...
Warga Desa Wanakerta menyulap lokasi TMMD ke-108 menjadi objek wisata dadakan. Foto/Humas Kodim 0611/Garut
A A A
GARUT - Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) disambut gembira oleh masyarakat desa. Masyarakat memandang program ini memberi harapan bagi mereka untuk memiliki infrastruktur layak.

Sambutan hangat masyarakat ditunjukkan bukan hanya semangat ikut bergotong royong bersama prajurit TNI, tetapi juga menjadikan lokasi TMMD sebagai tempat istimewa. (BACA JUGA: Semangat Aki Udin Bersama TNI Memecah Batu di Lokasi TMMD ke-108 )

Seperti sambutan masyarakat Desa Wanakerta dan Padasuka, Kecamatan Cibatu, Kabupaten Garut terhadap Program TMMD ke-108 yang digelar Komando Distrik Militer (Kodim) 0611/Garut. (BACA JUGA: Klaster Secapa AD Ditemukan Berawal dari Perwira Siswa Sakit Bisul )

Mereka berbondong-bondong datang ke lokasi pembangunan jalan yang menghubungkan Desa Wanakerta dan Padasuka. Warga tampak gembira bersama para prajurit TNI dan Polri yang terlibat dalam Program TMMD ke-108 itu.

Remaja putri dan prajurit bersenda gurau, bercengkrama di lokasi tersebut. Mereka berswafotoalias selfie bersama untuk kemudian diunggah ke media sosial.

Ketika Lokasi TMMD ke-108 Jadi Objek Wisata Dadakan

Prajurit TNI berswafoto bersama remaja putri warga Desa Wanakerta di lokasi TMMD ke-108. Foto/Humas Kodim 0611/Garut

Bahkan ada juga warga yang botram atau makan bersama di lokasi tersebut. Keramaian itu mengubah lokasi TMMD ke-108 menjadi "objek wisata dadakan".

Didukung panorama alam yang indah, di sela-sela gunung menjulang tinggi plus sejuknya udara pegunungan, "objek wisata dadakan" di lokasi TMM ke-108 itu, menjadi pengusir rasa lelah para prajurit yang melaksanakan pemadatan jalan.

Eva (20), warga Desa Wanakerta, mengatakan, senang dengan kehadiran Program TMMD ke-108 di desanya. Karena, Desa Wanakerja terlihat seperti desa wisata.

"Di Wanakerta banyak terdapat panorama alam yang indah. Seperti Gunung Sadakeling atau Batukarut yang asri dan udaranya yang sejuk," kata Eva.

Dia berharap, TMMD ke-108 ini akan membuat Desa Wanaerka lebih indah, rapi, dan maju. Sehingga akan banyak masyarakat yang berkunjung ke Desa Wanarkerta.
(awd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kapten Muljono: Legenda...
Kapten Muljono: Legenda Penerbang Tempur Indonesia yang Menggetarkan Nyali Penjajah
Menteri ATR/BPN Serahkan...
Menteri ATR/BPN Serahkan 42 Sertifikat HPL Seluas 32.000 Hektare kepada KSAD
Kolonel Agus Hernoto:...
Kolonel Agus Hernoto: Legenda Kopassus yang Berani Hadang Jenderal LB Moerdani dengan Moncong Senjata
Kasrem 061/Suryakancana...
Kasrem 061/Suryakancana Resmikan Pembangunan Rumah untuk Prajurit TNI di Bogor
3 Potret Sangar Hard...
3 Potret Sangar Hard Gumay Kenakan Seragam PSHT dan TNI, Lengkap dengan Kisah Keanggotaannya
Panglima TNI Jenderal...
Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto Resmikan Masjid Baret TNI di Pangandaran
Penampakan Kirab Maung...
Penampakan Kirab Maung MV3 di Lanud Husein Sastranegara hingga Gedung Sate
FKPPI Dorong Pemerintah...
FKPPI Dorong Pemerintah Buka Lapangan Pekerjaan dan Entaskan Kemiskinan
3 Perwira Tinggi TNI...
3 Perwira Tinggi TNI AD Dipindah ke Daerah pada Mutasi 31 Januari 2025, Siapa Sosoknya?
Rekomendasi
Timnas Indonesia U-17...
Timnas Indonesia U-17 Minimal Runner Up Grup untuk Lolos ke Piala Dunia U-17 2025
5 Fakta When Life Gives...
5 Fakta When Life Gives You Tangerines, Drama Korea yang Bikin Netizen Nangis
KCIC Siapkan 808.000...
KCIC Siapkan 808.000 Tempat Duduk Angkutan Lebaran 2025
Berita Terkini
IAI Gelar Sosialisasi...
IAI Gelar Sosialisasi Penyelenggaraan Sayembara Arsitektur
6 jam yang lalu
Banjir Meluas, 7 Kecamatan...
Banjir Meluas, 7 Kecamatan di Muarojambi Terendam
7 jam yang lalu
Reses di 6 Lokasi, Anggota...
Reses di 6 Lokasi, Anggota DPRD dari Partai Perindo Komitmen Wujudkan Aspirasi Warga
8 jam yang lalu
Dirlantas Polda Banten...
Dirlantas Polda Banten Terapkan Ganjil Genap di Tol Tangerang-Merak saat Mudik Mulai 27 Maret
8 jam yang lalu
Sanitasi Rusak, Siswa...
Sanitasi Rusak, Siswa SDN Babakan Kencana Sukabumi Semringah Dibantu MNC Peduli dan MNC Bank
9 jam yang lalu
Kapten Muljono: Legenda...
Kapten Muljono: Legenda Penerbang Tempur Indonesia yang Menggetarkan Nyali Penjajah
12 jam yang lalu
Infografis
HGU 100 Tahun Dipermasalahkan,...
HGU 100 Tahun Dipermasalahkan, UU IKN Digugat Warga Dayak ke MK
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved