Gandeng MUNI dan Kapal Api Global, Meccaya Salurkan Donasi Korban Gempa Cianjur

Selasa, 29 November 2022 - 20:47 WIB
loading...
Gandeng MUNI dan Kapal...
Sebagai bentuk kepedulian terhadap para korban gempa Cianjur, PT Meccaya bersama MUNI dan PT. Kapal Api Global menyalurkan donasi untuk membantu para korban. (Ist)
A A A
CIANJUR - Sebagai bentuk kepedulian terhadap para korban gempa Cianjur, PT Meccaya bersama MUNI dan PT. Kapal Api Global menyalurkan donasi untuk membantu para korban.

Donasi yang diberikan berupa makanan untuk bayi dan balita yaitu biskuit dan susu. Selain itu PT Meccaya juga memberikan donasi berupa aqua galon dan paket obat-obatan seperti Lukajel Antiseptic Woundgel untuk warga yang mengalami luka akibat tertimbun retuntuhan.

Kemudian juga produk anti jamur milik PT Meccaya yaitu Salep Kulit 88, Krim Antijamur 88 dan juga Meccaderma Krim untuk kasus gatal dan infeksi jamur.

“Kami memberikan obat-obatan anti jamur ini mengingat cuaca yang selalu hujan jadi membuat warga korban gempa rentan terkena gatal dan infeksi jamur," ujar Tia perwakilan dari Tim Tanggap Covid PT Meccaya.

Kegiatan donasi ini merupakan komitmen dan wujud kepedulian PT Meccaya untuk turut aktif membantu masyarakat yang terdampak gempa.

“Kami memberikan bantuan kepada Tim SAR berupa Lampu Solar Panel, Kantong Jenazah yang masih sangat dibutuhkan mengingat penerangan di area masih sangat minim dan jenazah masih banyak yang belum dimakamkan," kata Ricky Surya Prakasa, Presiden Direktur PT Meccaya.

Meccaya juga bekerja sama dengan MUNI (Majelis Umat Nyingma Indonesia) dan PT. Kapal Api Global dalam pembagian donasi ini. Dari Pihak MUNI bantuan donasi berupa Biskuit, makanan ringan, obat-obatan, tenda pramuka, kantong jenazah, lampu solar panel. Dari pihak PT. Kapal Api Global memberikan bantuan berupa sabun dan deterjen.

Adapun kegiatan donasi ini dihadiri oleh Tim Nakes dari PT Meccaya dan Ricky Surya Prakasa selaku Presiden Direktur PT Meccaya. Untuk pengumpulan barang donasi titik pengumpulan berada di Gudang milik PT. Kapal Api Global.

Setelah barang-barang donasi terkumpul, selanjutnya PT Meccaya bersama MUNI dan PT. Kapal Api Global menuju ke area yang terkena dampak gempa terparah di Cianjur.

“Selain itu kami juga bekerja sama dengan tim Moeldoko Center yang diwakili oleh Trisya Suherman dalam pengadaan mobil P3K untuk mengantar warga yang sakit ke rumah sakit. Tim Moeldoko center juga mendonasikan tenda, genset, beras, kasur, bantal, selimut dan juga trauma healing untuk anak-anak seperti alat gambar dan boneka," ujar Tia.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Puluhan Pelajar MAN...
Puluhan Pelajar MAN I Cianjur Keracunan Diduga setelah Menyantap Makan Bergizi Gratis
All Out Kawal Pemerintahan...
All Out Kawal Pemerintahan Dedi Mulyadi-Erwan, Partai Perindo Siap Kolaborasi Bangun Jawa Barat Lebih Maju
Dedi Mulyadi Larang...
Dedi Mulyadi Larang Adanya Sumbangan di Jalan Raya Mulai Hari Ini
Garda Satu Apresiasi...
Garda Satu Apresiasi Kebijakan Dedi Mulyadi Hapus Tunggakan Pajak Kendaraan
LIA Karawang Beri Donasi...
LIA Karawang Beri Donasi Anak Yatim di Karawang
Hore! Dedi Mulyadi Hapus...
Hore! Dedi Mulyadi Hapus Tunggakan Pajak Kendaraan Warga Jawa Barat
Bank Jatim Salurkan...
Bank Jatim Salurkan Donasi untuk Korban Banjir Bandang Situbondo
Tebarkan Kebahagiaan...
Tebarkan Kebahagiaan Ramadan hingga Pelosok Banten
Miras Maut Akibatkan...
Miras Maut Akibatkan 8 Tewas di Cianjur Berbahan Alkohol Disinfektan 96 Persen Dioplos Soda
Rekomendasi
Luna Maya dan Maxime...
Luna Maya dan Maxime Bouttier Urus Rekomendasi Nikah di KUA Mampang
Teruskan Perjuangan...
Teruskan Perjuangan Paus Fransiskus, Keuskupan Agung Jakarta Luncurkan Gerakan Belarasa
Sri Mulyani Sebut Penerimaan...
Sri Mulyani Sebut Penerimaan Pajak Maret Meningkat Berkat Coretax
Berita Terkini
Transjabodetabek Resmi...
Transjabodetabek Resmi Beroperasi, MTI Tekankan Pentingnya Masterplan Transportasi yang Terintegrasi
7 menit yang lalu
Hakim yang Memimpin...
Hakim yang Memimpin Sidang Gugatan Jokowi Pernah Tangani Kasus Korupsi Eks Wali Kota Bima
1 jam yang lalu
Wabup Belitung: Program...
Wabup Belitung: Program Pemeriksaan Kesehatan Gratis Tingkatkan Kualitas Hidup
1 jam yang lalu
Soal Pengumuman CPNS...
Soal Pengumuman CPNS dan PPPK, Dewan Adat Kaimana Minta Peserta Seleksi Jaga Kamtibmas
2 jam yang lalu
Ditangkap Polisi, Ini...
Ditangkap Polisi, Ini Tampang Bengis Pembunuh Pria Dalam Karung di Tangerang!
4 jam yang lalu
Gebyar Harlah 91 GP...
Gebyar Harlah 91 GP Ansor Dimeriahkan Pengukuhan Patriot Ketahanan Pangan hingga Peragaan Seni
4 jam yang lalu
Infografis
Pentagon: China Bisa...
Pentagon: China Bisa Hancurkan Semua Kapal Induk AS dalam 20 Menit
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved