Mekanisme Pengamanan Presidensi G20 Indonesia Berjalan Baik dan Solid

Minggu, 13 November 2022 - 17:39 WIB
loading...
Mekanisme Pengamanan Presidensi G20 Indonesia Berjalan Baik dan Solid
Mekanisme pengamanan Presidensi G20 Indonesia berjalan dengan baik dan solid. (Ist)
A A A
DENPASAR - Mekanisme pengamanan Presidensi G20 Indonesia berjalan dengan baik dan solid. Seluruh pihak terus meningkatkan pengintegrasian mereka masing-masing serta terus menjaga koordinasi.

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves), Luhut Binsar Pandjaitan telah meninjau sejumlah posko posko dan latihan pengamanan pengamanan yang di gelar dalam rangka mengecek persiapan final menyambut KTT G20 di Bali.

Kemudian, melalui akun Instagram @luhut.pandjaitan, dia mengunggah pernyataan bahwa kegiatan tersebut memang dilakukannya agar bisa memastikan dengan mata kepalanya sendiri terkait seluruh persiapan KTT G20.

“Sebagai orang yang cukup perfeksionis, saya tidak bisa tenang jika persiapan KTT G20 ini belum 100% terlaksana. Meskipun sudah banyak juga kepastian dari segala sisi, baik perihal kehadiran delegasi, materi, deliverables, event-event pendukung, pertemuan antar kepala negara, dan lain sebagainya," ujarnya dikutip Minggu (13/11/2022).

Lebih lanjut, Menko Marves juga telah melakukan peninjauan saat Apel Gelar Pasukan Dalam Rangka Pengamanan VVIP KTT G20 2022. Dia berpesan secara langsung bahwa memang kunci paling penting adalah harus ada integrasi yang kuat. "Kalau kita terintegrasi, tidak ada yang bisa melawan kita," katanya.

Sama sekali tidak bisa dipungkiri, Luhut mengaku kalau pasukan pengamanan bahkan menjadi garda terdepan dan juga salah satu kunci sukses dari sebuah penyelenggaraan acara.

Luhut juga sempat memberikan apresiasi kepada seluruh pasukan pengamanan KTT G20.

Menurutnya, seluruh mekanisme pengamanan yang dilakukan oleh pasukan gabungan TNI dan Polri sudah cukup baik serta solid.

Kembali lagi, bahwa memang baginya koordinasi dan pengintegrasian adalah hal sangat penting.

"Meski saya lihat seluruh mekanisme dan pengamanan yang dijelaskan oleh Panglima TNI dan Kapolri sudah cukup baik dan solid, saya tetap mengimbau kepada semua prajurit gabungan TNI dan Polri bahwa kalian punya posisi yang sama, untuk itu harus saling koordinasi," tandasnya.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.4823 seconds (0.1#10.140)