Peduli Kesehatan Warga, Dokter Satgas 754 Kostrad Keliling Kampung Nayaro Papua

Selasa, 07 Juli 2020 - 17:19 WIB
loading...
Peduli Kesehatan Warga,...
Satgas Yonif 754/ENK/20/3 Kostrad melakukan pengobatan keliling di Kampung Nayaro, Distrik Mimika Baru, Kabupaten Mimika, Papua, Senin (06/07/2020) (Foto/Ist)
A A A
MIMIKA - Satgas Yonif 754/ENK/20/3 Kostrad melakukan pengobatan keliling di Kampung Nayaro, Distrik Mimika Baru, Kabupaten Mimika, Papua, Senin (06/07/2020)

Kegiatan pengobatan yang langsung dilakukan oleh Lettu (Ckm) Mahdy Farras selaku dokter satgas dan tim kesehatan langsung mendatangi rumah - rumah masyarakat.

Dansatgas Letkol (Inf) Dodi Nur Hidayat mengatakan pada rilis tertulisnya bahwa kegiatan ini merupakan wujud kepedulian Satgas terhadap masyarakat Nayaro. (BACA JUGA: Tolak TKA China, Kantor Imigrasi Kendari Dilempari Kotoran Sapi)

"Kegiatan ini merupakan wujud rasa peduli kami terhadap masyarakat, dimana dengan cuaca yang tidak menentu ini akan berpengaruh terhadap kesehatan masyarakat," sebutnya.

Kesehatan adalah hal penting, dengan tubuh yang sehat sudah tentu masyarakat dapat melakukan aktivitasnya sehari - hari dengan maksimal. Atas dasar itulah mendorong pelaksanaan kegiatan.

"Dokter satgaslah yang langsung memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat," ujarnya.

Dalam kegiatan tersebut banyak masyarakat yang mengeluhkan keadaan kesehatan mereka yang kurang baik dikarenakan cuaca yang tak menentu.

Beberapa masyarakat yang ditemui selalu mengatakan keluhan yang sama yaitu rasa demam dan menurunnya nafsu makan, dan hal itu merupakan tanda - tanda penyakit malaria. (BACA JUGA: Sempat Zona Hijau, Kabupaten Lima Puluh Kota Catat Kasus Baru COVID-19)

Kegiatan yang dilakukan satgas ini mendapat respons yang positif kalangan masyarakat Kampung Nayaro

Helen (28) seorang warga setempat yang mendapat pengobatan mengatakan bahwa dia sangat berterima kasih.

"Saya senang sekali satgas mau datang menemui saya dan mengobati saya sehingga saya bisa segera sembuh dan dapat beraktivitas kembali," ujarnya.
(vit)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1610 seconds (0.1#10.140)