Tekan Kriminalitas, Operasi Miras Diintensifkan di Bacukiki Parepare

Senin, 06 Juli 2020 - 15:39 WIB
loading...
Tekan Kriminalitas,...
Pemerintah dan TNI-Polri lingkup Kecamatan Bacukiki mengintensifkan operasi miras guna menekan angka kriminalitas di wilayahnya. Foto/SINDOnews/Darwiaty Dalle
A A A
PAREPARE - Operasi miras berupa patroli pemantauan wilayah diintensifkan pemerintah dan jajaran TNI-Polri guna menekan angka kriminalitas di Kota Parepare, khususnya di wilayah Bacukiki. Patroli itu dipimpin langsung oleh Camat Bacukiki Barat, Saharuddin, bersama Komandan Koramil 1405-03/Bacukiki, Kapten Inf Basri.

Camat Bacukiki Barat, Saharuddin, menyampaikan kegiatan operasi ini dilakukan bersama Danramil dan Kapolsek Bacukiki sebagai upaya untuk mencegah perbuatan anarkis yang disebabkan pengaruh miras atau miras tradisional (ballo).

"Operasi kita harapkan menumbuhkan kesadaran masyarakat, utamanya terhadap dampak yang bisa ditimbulkan dari kegiatan jual beli minuman keras. Ini upaya bersama dengan penegak hukum mengantisipasi terjadinya tindak kriminal," kata Saharuddin, Senin (6/7/2020).

Baca Juga: Patroli PMK di Parepare, Polisi Sita Puluhan Liter Miras

Operasi, kata Saharudin lagi, sudah menjadi agenda rutin yang dilaksanakan bersama Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam). Kegiatannya, digelar setiap dua hingga tiga kali sebulan.

Dari hasil operasi, tambah Saharuddin, ditemukan beberapa tempat penjual minuman keras yang tidak berizin dan telah diberikan peringatan. “Dari hasil patroli tersebut disita berupa 10 botol bir, dan ballo (tuak) sampai ada kurang lebih 50 liter dan beberapa peralatan minuman lainnya juga diamankan,” tandasnya.
(tri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1479 seconds (0.1#10.140)