Maling Kotak Amal Masjid Terekam CCTV saat Beraksi, Berakhir Diciduk Warga

Senin, 10 Oktober 2022 - 22:16 WIB
loading...
Maling Kotak Amal Masjid...
Pelaku pencuri kotak amal masjid saat diinterogasi polisi di Sidrap. Foto/iNews TV/Erwin Eka Pratama
A A A
SIDRAP - Seorang pria di Kabupaten Sidrap, Provinsi Sulawesi Selatan, ditangkap warga lantas diserahkan ke kepolisian atas laporan kasus pencurian. Pria itu kepergok mencuri kotak amal di salah satu masjid di Desa Bulu Cenrana, Kecamatan Dua Pitue, Senin, (10/10/2022).

Aksi si maling diketahui terekam Closed Circuit Television (CCTV) masjid. Dalam rekaman yang beredar, pelaku tampak mengenakan kaos warna hitam. Ia tampak dengan tenang membongkar kotak amal masjid.



Tidak berselang lama, pelaku kepergok seorang jamaah masjid lalu dikejar. Spontan, ia langsung lari meninggalkan kotak amal dengan sejumlah uang tunai yang berhamburan di lantai masjid.

Tidak lama, pelaku diamankan warga dan langsung diserahkan ke kantor polisi.

Kapolsek Dua Pitue, Iptu Bahri, membenarkan adanya pelaku pencurian kotak amal yang diamankan oleh warga. "Ya, telah diamankan seorang pencuri di masjid. Pelaku sudah dibawa ke kantor polisi," katanya.



Ia menyebut, dari hasil pemeriksaan, uang yang dibawa kabur oleh pelaku berjumlah Rp1 juta.

Saat ini, pelaku bersama barang bukti uang tunai Rp1 juta serta satu unit sepeda motor yang digunakan pelaku dalam menjalankan aksinya diamankan petugas.
(mhj)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Pencurian Bermodus Tukar...
Pencurian Bermodus Tukar Uang di Apotek Cisalak Depok, Pelaku Gasak Rp1,4 Juta
Pencuri Bobol Toko Elektronik...
Pencuri Bobol Toko Elektronik di Depok, Kerugian Capai Rp587 Juta
Kepergok saat Curi Makanan...
Kepergok saat Curi Makanan di Dapur, Siswa SMP Nekat Tikam Guru Pakai Pisau
3 Pembobol Jasa Pengiriman...
3 Pembobol Jasa Pengiriman Barang Ditangkap Polisi di Tiga Kabupaten, 1 Mantan Karyawan
Viral, Pasutri di Malang...
Viral, Pasutri di Malang Curi Kalung Emas Terekam CCTV
Komplotan Pencuri Kerbau...
Komplotan Pencuri Kerbau Modus Mutilasi di Lumajang Ditangkap, Sudah Beraksi di 7 Lokasi
Bobol 5 Apotek, Pria...
Bobol 5 Apotek, Pria di Lampung Mengaku Terpaksa Demi Biaya Sekolah Anak
Melawan saat Diringkus,...
Melawan saat Diringkus, Pencuri Uang Rp20 Juta Dihadiahi Timah Panas
Pria Pengangguran Curi...
Pria Pengangguran Curi Puluhan Router Wifi di Kafe dan Rumah di Kota Malang
Rekomendasi
Budaya Malu Korupsi...
Budaya Malu Korupsi Terkenal di Jepang, Mengapa Indonesia Tak Bisa Meniru?
Jaga Iklim Investasi,...
Jaga Iklim Investasi, Pemerintah Harus Berikan Kepastian Hukum Industri Sawit
Presiden Prabowo Atur...
Presiden Prabowo Atur Sekretaris Kabinet di Bawah Setmilpres, Letkol Teddy Tak Harus Mundur dari TNI
Berita Terkini
Awal Ramadan, Pos Indonesia...
Awal Ramadan, Pos Indonesia Salurkan Bansos PKH dan Program Sembako di Bogor
43 menit yang lalu
Peduli Sesama, Partai...
Peduli Sesama, Partai Perindo Sumba Barat Daya Ringankan Beban Keluarga Korban Sambaran Petir
54 menit yang lalu
3 Gerbong di Stasiun...
3 Gerbong di Stasiun Tugu Ternyata Dibakar, Motif Pelaku Terungkap
55 menit yang lalu
Persekusi di Garut Bentuk...
Persekusi di Garut Bentuk Ekspresi Keagamaan Berlebihan
1 jam yang lalu
Menteri ATR/BPN Serahkan...
Menteri ATR/BPN Serahkan 42 Sertifikat HPL Seluas 32.000 Hektare kepada KSAD
1 jam yang lalu
Kompolnas Dengar Eks...
Kompolnas Dengar Eks Kapolres Ngada AKBP Fajar Widyadharma Segera Ditetapkan sebagai Tersangka
2 jam yang lalu
Infografis
7 Masjid Tua di Jakarta...
7 Masjid Tua di Jakarta yang Ikonik dan Sarat Sejarah Islam
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved