Kawasan Pinggiran Banten Hadirkan Artbox untuk Kembangkan Industri Komunitas Kreatif

Selasa, 27 September 2022 - 15:10 WIB
loading...
Kawasan Pinggiran Banten...
Kawasan pinggiran Banten kembangkan industri komunitas kreatif. Foto: Istimewa
A A A
JAKARTA - Pertumbuhan industri ekonomi kreatif di Indonesia, sangat pesat dengan didukung semakin tingginya adopsi teknologi digital di masyarakat yang mampu meningkatkan perekonomian.

Saat ini, industri ekonomi kreatif Indonesia menempati peringkat ketiga terbesar di dunia dalam hal kontribusinya terhadap pendapatan nasional. Salah satu kawasan industri ekonomi kreatif itu adalah Banten.

Wilayah yang berbatasan dengan DKI Jakarta itu, menjadi pusat perkembangan industri ekonomi kreatif potensial.

Dikembangkan oleh pengembang PT Jaya Real Property Tbk (JRP), kawasan pinggiran Banten, berhasil diubah menjadi kota mandiri terdepan di selatan Jakarta, sejak tahun 1979.



Arum Prasasti, General Manager Bintaro Jaya High Rise JRP mengatakan, Bintaro Jaya yang berada di wilayah perbatasan antara Banten dan Jakarta ini, telah lama menjadi hunian pilihan bagi kaum profesional.

"Bintaro Jaya telah menjadi pilihan bagi kaum profesional, creativepreneur, seperti desainer, arsitek, sineas, maupun seniman. Mereka memiliki komunitasnya sendiri yang bernama Bintaro Design District," katanya, Selasa (27/9/022).

Dijelaskan dia, pengembangan kawasan superblok Bintaro Plaza Residences (BPR) di tengah pengembangan Bintaro Jaya, merupakan bagian dari Transit Oriented Development (TOD) Stasiun Pondok Ranji.



"Melalui BPR, JRP berusaha memberikan ruang hidup, kerja, dan bermain yang sesuai dengan karakteristik para milenial. BPR menjadi pilihan tepat untuk mendapatkan hidup yang seimbang," jelasnya.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1770 seconds (0.1#10.140)