Taruna Merah Putih Babel Dilantik, Hamka Haq: Anak-anak Muda Nasionalis Cinta Tanah Air

Senin, 05 September 2022 - 20:31 WIB
loading...
Taruna Merah Putih Babel Dilantik, Hamka Haq: Anak-anak Muda Nasionalis Cinta Tanah Air
Ketua DPP PDIP bidang Hubungan Antar Agama dan Kepercayaan kepada Tuhan Yang Maha Esa, Prof. Hamka Haq saat melantik Taruna Merah Putih (TMP), Repdem dan Bamusi di Bangka, Senin, (5/9/2022). Foto/Ist
A A A
BANGKA - DPD PDI Perjuangan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung menggelar pelantikan Taruna Merah Putih (TMP), Relawan Perjuangan Demokrasi (Repdem) dan Baitul Muslimin Indonesia (Bamusi) Senin, (5/9/2022).

Pelantikan dilakukan bersamaan dengan lomba sholawat yang berlangsung di Kantor DPD PDI Perjuangan (PDIP) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Bangka.



Ketua DPP PDIP bidang Hubungan Antar Agama dan Kepercayaan Kepada Tuhan Yang Maha Esa, Prof. Hamka Haq saat membuka acara menegaskan, PDIP harus menjadi rumah rakyat.

Sebagai rumah rakyat, dirinya mengimbau agar PDIP menyatukan semua perbedaan yang ada, baik agama, suku, budaya dan beragam latar belakang lainnya menjadi para kader dan warga yang nasionalis dan cinta tanah air.

"Pancasila dan Bhinneka Tunggal Ika menyatukan kita semua di PDI Perjuangan," ujarnya.

Hamka Haq berharap, sayap partai PDIP menjadikan anak-anak muda untuk berkolaborasi bersama menata kerukunan serta persatuan di Kepulauan Babel.

"Pelantikan Baitul Muslimin, Taruna Merah Putih, dan Relawan Perjuangan Demokrasi semoga menjadikan anak-anak muda di Kepulauan Bangka Belitung menjadi anak-anak muda nasionalis dan cinta tanah air yang bisa hidup damai dan rukun dengan semua warga masyarakat meski berbeda agama, suku, agama, budaya dan lain-lain," ungkapnya.



Sementara Ketua DPD PDIP Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Didit Sri Gusjaya mengatakan, pihaknya saat ini banyak mengakomodir wajah-wajah muda yang masuk di sayap-sayap partai. Jumlah anak muda yang besar harus digalang melalui kegiatan-kegiatan yang menarik bagi anak-anak muda Babel.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2013 seconds (0.1#10.140)