Besok Sirkuit Formula E Jadi Arena Jakarnaval 2022, Begini Persiapannya

Sabtu, 13 Agustus 2022 - 20:40 WIB
loading...
Besok Sirkuit Formula...
Panggung utama telah berdiri di sirkuit Formula E (Jakarta International E-Prix Circuit) sebagai arena Jakarnaval 2022 (Kirab Budaya), besok Minggu (14/8/2022). Foto: SINDOnews/Yohannes Tobing
A A A
JAKARTA - Pemprov DKI Jakarta menggunakan sirkuit Formula E (Jakarta International E-Prix Circuit) sebagai arena Jakarnaval 2022 (Kirab Budaya), besok Minggu (14/8/2022).

Persiapan telah dilakukan seperti memasang tenda kecil atau stand hampir di seluruh sudut sirkuit. Kemudian, penataan tempat duduk penonton atau tribun hingga jalur perlintasan Kirab Budaya.

Tak hanya itu, ada panggung utama yang nantinya menghadirkan musik dari artis ternama ibu kota.
Baca juga: Jakarnaval 2022 Digelar Sore Ini di Sirkuit Formula E, Ada Parade hingga Drama Musikal

Pengisi acara tarian Abdulah Ijul (19) mengaku antusias mengisi Kirab Budaya besok. "Nanti kami akan menampilkan tari-tarian Majapahit dengan menggunakan tongkat. Kebetulan persiapannya ini sudah kami lakukan sejak dua hari lalu dan tinggal pematangan saja," ujarnya, Sabtu (13/8/2022).

Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Parekraf) DKI Jakarta Andhika Permata mengatakan, Jakarnaval sudah masuk program Kharisma Event Nusantara Kementerian Parekraf dan menjadi ajang unggulan.

"Jakarnaval ini merupakan event unggulan Pemprov DKI Jakarta sejak tahun 1999. Dan ini merupakan salah satu parade atau Kirab Budaya terbesar di Indonesia," ucapnya, Kamis (11/8/2022).

Jakarnaval tahun ini sangat berbeda dibanding tahun-tahun sebelumnya. Pada tahun ini pihaknya mengangkat kreativitas dari anak-anak Jakarta. Kreativitas dengan memunculkan legenda-legenda nusantara, ada Buto Ijo, ada Rama-Sinta, ada Bawang Putih-Bawang Merah, dan lain-lain dengan penampilan yang modern.

"Kami ingin kekayaan intelektual nusantara untuk dunia bergaung dengan tampilan modern dan di venue yang luar biasa di Ancol juga sirkuit balap satu-satunya di Indonesia sehingga menjadikan acara ini bangkit sebagai karnaval berkelas internasional yang dipersembahkan untuk anak-anak nusantara dan dunia," ujar Andhika.

Vice President Sekretaris Perusahaan Taman Impian Jaya Ancol Agung Praptono mengatakan harga tiket menonton Jakarnaval alias bisa disaksikan dengan membeli tiket masuk ke Ancol sebesar Rp25.000. Dalam Jakarnaval ini akan ada hiburan musik dari artis nasional seperti Armada, Lyodra, dan Juicy Luicy. Seluruh pengunjung wajib membeli tiket secara daring melalui www.ancol.com.
(jon)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Dharma Jaya Resmikan...
Dharma Jaya Resmikan Hub Channel Pertama di Cengkareng
Tingkatkan Kunjungan...
Tingkatkan Kunjungan Wisatawan, Wagub Doel Bakal Revitalisasi Semua Museum di Jakarta
Pramono-Rano Temui Jaksa...
Pramono-Rano Temui Jaksa Agung, Minta Program Pemprov Jakarta Dikawal
Sambangi Lokasi Banjir,...
Sambangi Lokasi Banjir, Anggota DPRD Jakarta Soroti Masalah Sampah
Banjir Setinggi Leher...
Banjir Setinggi Leher Orang Dewasa Masih Genangi Rumah Warga di Pengadegan
Kolaborasi Pemprov Jakarta...
Kolaborasi Pemprov Jakarta dan BI Catatkan Deflasi di Februari
Warga Penghasilan Rendah...
Warga Penghasilan Rendah di Jakarta Bebas BPHTB-PBG, Ini Kriterianya
Apel Siaga Jakarta,...
Apel Siaga Jakarta, 17 Sungai dan Kanal Dikeruk Serentak
Bahagia Anies-Ahok Rukun,...
Bahagia Anies-Ahok Rukun, Pramono: Semesta Mendukung, Insyaallah Jakarta Lebih Baik
Rekomendasi
Trump Dipukul Wajahnya...
Trump Dipukul Wajahnya dengan Mikrofon oleh Reporter, Langsung Beri Tatapan Maut
Penerapan KUHP Baru...
Penerapan KUHP Baru 2026, LBH Ansor: Semangat Lepas dari Warisan Kolonial
Pengumuman SNBP 2025...
Pengumuman SNBP 2025 Selasa 18 Maret, Cek Link Ini
Berita Terkini
Mantan Gubernur Malut...
Mantan Gubernur Malut Abdul Gani Kasuba Meninggal, Ribuan Masyarakat Antar ke Kampung Halaman
11 menit yang lalu
Menham Natalius Pigai...
Menham Natalius Pigai Usulkan 3 Hukuman Sekaligus untuk Mantan Kapolres Ngada
1 jam yang lalu
Banjir Muarojambi Meluas,...
Banjir Muarojambi Meluas, 7 Kecamatan Terendam
2 jam yang lalu
Gempa M5,2 Guncang Bayah...
Gempa M5,2 Guncang Bayah Banten, Dirasakan hingga Bogor
3 jam yang lalu
Ini Tarif PBJT Jasa...
Ini Tarif PBJT Jasa Perhotelan saat Inap di Hotel Jakarta, Wajib Tahu
3 jam yang lalu
Kisah Penangkapan Crazy...
Kisah Penangkapan Crazy Rich Kiai Murmo yang Memicu Kemarahan Pangeran Diponegoro Kepada Belanda
3 jam yang lalu
Infografis
Jadi Target Rudal Houthi,...
Jadi Target Rudal Houthi, Kapal Induk AS Terpaksa Melarikan Diri
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved