Prajurit TNI AD Terluka Ditembak Oknum Anggota Satgas Brimob Damai Cartenz

Kamis, 28 Juli 2022 - 19:00 WIB
loading...
Prajurit TNI AD Terluka...
Seorang anggota Kodim 1715/Yahukimo terluka akibat ditembak oknum anggota Satgas Brimob Damai Cartenz. Foto/Ilustrasi
A A A
YAHUKIMO - Prajurit TNI AD berinisial Praka AS, yang sehari-hari sebagai Tamtama Pengemudi Angkutan Bermotor (Tamudi) di Koramil 03/Kurima Kodim 1715/Yahukimo, jadi korban penembakan. Dia harus menjalani perawatan di rumah sakit, karena terluka di paha.



Penembakan terhadap Praka AS, dilakukan oleh seorang oknum anggota Satgas Brimob Damai Cartenz. Peristiwa penembakan ini juga dibenarkan oleh Kapenrem 172/PWY, Mayor Inf. Dewa Made DJ.



Dalam keterangan tertulisnya, Dewa Made menyebutkan, peristiwa penembakan tersebut terjadi pada Rabu (27/7/2022) malam, sekitar pukul 20.30 WIT. Penembakan terjadi di Polsek Kota Jalan Pemukiman Jalur 1 Distrik Dekai, Kabupaten Yahukimo.



"Praka AS sehari-harinya sebagai Tamudi Koramil 03/Kurima, Kodim 1715/Yahukimo. Praka AS terkena tembakan pada bagian paha kanan, dan sudah berada di RSUD Dekai, untuk mendapatkan penanganan medis dan dalam keadaan sadar," ujar Dewa Made.

Dia juga menegaskan, Korem 172/PWY bersama Polda Papua telah mengirimkan tim investigasi untuk melakukan penyidikan terhadap penembakan ini, dan melakukan olah TKP untuk mengungkap kejadian yang sebenarnya.



"Korem 172/PWY bersama Polda Papua, berkomitmen untuk bersama-sama menyelesaikan persoalan penembakan yang telah terjadi, sehingga tidak sampai memicu situasi yang tidak kondusif antara dua instansi ini. Hingga saat ini kondisi di Distrik Dekai, Kabupaten Yahukimo, dalam keadaan aman dan terkendali," pungkas Dewa Made.
(eyt)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Mantan Kapolsek Mulia...
Mantan Kapolsek Mulia Tewas Ditembak OTK di Puncak Jaya
Bupati dan Wabup Lanny...
Bupati dan Wabup Lanny Jaya Fokus Perbaikan Rumah Korban Kebakaran di 100 Hari Kerja
DPW Perindo Papua Gelar...
DPW Perindo Papua Gelar Buka Puasa Bersama, Pererat Silaturahmi dan Konsolidasi Partai
Kodam I BB Tegaskan...
Kodam I BB Tegaskan Usut Laporan Afner Harahap Terkait Kasus Dugaan Perzinahan Praka NM
Kunjungi Rumah Briptu...
Kunjungi Rumah Briptu M Ghalib Korban Penembakan TNI, Kapolri Sampaikan Belasungkawa
Tangis Histeris Sambut...
Tangis Histeris Sambut Jenazah Rosalina Rerek Sogen, Guru Korban Kekejaman KKB Papua
Kopda B Gunakan Senjata...
Kopda B Gunakan Senjata Api Laras Panjang Tembak Mati 3 Anggota Polres Way Kanan
Polda Lampung Tetapkan...
Polda Lampung Tetapkan Anggota Polri sebagai Tersangka Judi Sabung Ayam di Way Kanan
Kopda B Tersangka Penembakan...
Kopda B Tersangka Penembakan 3 Polisi hingga Tewas, Peltu YHS Tersangka Perjudian
Rekomendasi
Alasan Meghan Markle...
Alasan Meghan Markle Tidak Akan Pernah Bisa Mengalahkan Kate Middleton
Jalan George Kambosos...
Jalan George Kambosos Jr Juara Dunia 2 Divisi setelah Batal Duel Daud Yordan
Prabowo Ajak Sejumlah...
Prabowo Ajak Sejumlah Menteri saat Bertemu Megawati, Siapa Saja?
Berita Terkini
Penyebab Anusapati Nekat...
Penyebab Anusapati Nekat Rencanakan Pembunuhan Ken Arok Penguasa Singasari
34 menit yang lalu
Masa Kelam Ibu Kota...
Masa Kelam Ibu Kota Kerajaan Majapahit Setelah Dikalahkan Demak
47 menit yang lalu
Bahlil Malam-malam Datang...
Bahlil Malam-malam Datang ke Rumah Jokowi, Ada Apa?
6 jam yang lalu
Anggota DPRD Perindo...
Anggota DPRD Perindo Hapus Air Mata 2 Balita Telantar di Manggarai Timur
8 jam yang lalu
Liburan ke Jepang Viral,...
Liburan ke Jepang Viral, Bupati Indramayu Lucky Hakim Angkat Bicara
10 jam yang lalu
Gawat! Website Mengatasnamakan...
Gawat! Website Mengatasnamakan Polresta Solo Berisi Promosi Judi Online
11 jam yang lalu
Infografis
5 Anggota NATO Terlemah...
5 Anggota NATO Terlemah di 2025, Ada Negara Paling Aman di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved