Lantamal VI Makassar Tanam 5.000 Bibit Mangrove di Pesisir Pantai Untia

Selasa, 26 Juli 2022 - 20:19 WIB
loading...
Lantamal VI Makassar Tanam 5.000 Bibit Mangrove di Pesisir Pantai Untia
Lantamal VI Makassar melakukan aksi penanaman 5.000 bibit mangrove di pesisir Pantai Untia, tepatnya di samping Dermaga Pelabuhan Perikanan Untia, Kecamatan Biringkanaya, Kota Makassar, Selasa (26/7/2022). Foto/SINDOnews/Ansar Jumasang
A A A
MAKASSAR - Lantamal VI Makassar melakukan aksi penanaman 5.000 bibit mangrove di pesisir Pantai Untia, tepatnya di samping Dermaga Pelabuhan Perikanan Untia, Kecamatan Biringkanaya, Kota Makassar, Selasa (26/7/2022). Aksi peduli lingkungan itu dilakukan dalam rangka memperingati Hari Mangrove Sedunia 2022.

Penanaman bibit mangrove ini dilaksanakan serentak se-Indonesia. Aksi yang dilakukan Lantamal VI Makassar ini juga merupakan wujud kepedulian terhadap lingkungan dan memang menjadi salah satu program kerja TNI AL.



Wakil Komandan Lantamal VI Makassar , Kolonel Marinir Marsono, mengatakan penanaman 5.000 bibit mangrove di pesisir Pantai Untia dalam rangka peringatan Hari Mangrove Sedunia. Selain itu, juga dalam rangkaian menyambut HUT ke-77 Kemerdekaan RI dan forum kerja sama multilateral G20 Indonesia tahun 2022.

" Penanaman mangrove ini secara nasional, serentak dilaksanakan di 77 lokasi jajaran TNI AL dan tercatat sebaran terbanyak pada rekor MURI. Sedangkan acara penanaman mangrove dipusatkan di Tanjung Pasir Kecamatan Teluknaga, Kabupaten Tangerang, Provinsi Banten, yang dipimpin langsung Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan," ungkap dia.

Ia menyebut penanaman mangrove di pesisir pantai merupakan hal yang tepat. Selain untuk mencegah abrasi, kehadiran mangrove mempunyai siklus kehidupan tersendiri yang dapat melindungi pesisir.

"Mangrove kan mempunyai siklus kehidupan yang beda dengan tanaman lain, yang kehidupannya memang cocok di di bibir pantai, makanya ini kita pilih," jelasnya.



Hingga kini, pihaknya telah menanam kurang lebih 24 ribu bibit pohon mangrove di beberapa wilayah di Sulsel. "Kurang lebih ada 24 ribu yang sudah di tanaman oleh kami beserta unsur maritim lain. Mulai dari tahun lalu sampai dengan hari ini," sambungnya.

Giat tersebut sebagai implementasi dari program prioritas. Di samping itu, diharapakan dapat menjaga kepercayaan negara dan rakyat kepada TNI AL melalui kerja nyata yang bermanfaat bagi institusi, masyarakat, bangsa, dan negara.
(tri)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2577 seconds (0.1#10.140)