Sidak di Warung Kopi, Satpol PP Maros Jaring 12 ASN

Kamis, 25 Juni 2020 - 20:09 WIB
loading...
Sidak di Warung Kopi,...
Satpol PP Maros jaring 12 ASN saat sidak di warung kopi. Foto: Ilustrasi
A A A
MAROS - Sekitar 12 ASN terjaring Inspeksi mendadak (Sidak) yang dilaksanakan Satpol PP Maros , Kamis, (25/06/2020). Sidak tersebut, merupakan kegiatan kali ketiga yang dilakukan Satpol PP.

Satpol PP menyisir beberapa warung kopi (warkop) dan rumah makan yang ada di sekitar wilayah kantor Pemkab Maros . Selama tiga hari sidak dilaksanakan, ada sekitar 27 ASN yang terjaring. Kesemuanya disidak di Warkop-warkop dan rumah makan.



Kasatpol PP Maros Ida Rachmy Chalid mengatakan, ASN ini didapati berkeliaran di warkop dan rumah makan saat jam kantor masih berlangsung.

"Jadi tahap awal kita berikan surat pernyataan. Jika nantinya disidak selanjutnya, yang bersangkutan masih kedapatan di warkop lagi, maka akan kami laporkan langsung ke Bupati Maros, untuk selanjutnya menunggu keputusan sanksi yang akan diberikan," terangnya.

Sidak ini kata dia, mengacu pada surat edaran absensi ASN. Dimana saat ini ada tiga jadwal absen yakni pagi, siang dan sore. Dia mengatakan, selama tiga hari melakukan sidak angka ASN yang terjaring sudah berkurang. Bahkan warkop dan tempat makan yang sama juga tak didapati lagi ASN disana.

"Makanya kita datang di tempat lain dan mendapatkan 12 orang. 7 di warkop dan 5 di tempat makan," sebutnya.

Dia mengatakan, beberapa ASN yang terjaring berada di luar kantor ini memiliki alibi yang berbeda-beda.

"Ada yang beralasan habis melayat dan singgah makan karena lapar. Tapi saya sampaikan sebagai ASN harusnya taat aturan dan kembali ke kantor karena masih jam kantor," sebutnya.



Dia berharap, tak ada lagi ASN yang membandel dan ditemui diluar kantor saat jam kerja jika tak ada tugas mendesak.

"Kita harapkan tak ada lagu ASN di warkop atau ditempat makan saat jam kerja," pungkasnya.
(agn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kunjungi Markas Satpol...
Kunjungi Markas Satpol PP, Komisi I DPRD Kota Bogor Bahas Isu Penegakan Perda
Santriwati Diperkosa...
Santriwati Diperkosa Mantan Satpol PP di Bandar Lampung saat Cuci Pakaian
Polisi Diminta Ungkap...
Polisi Diminta Ungkap Aktor Kasus Tewasnya Satpol PP saat Demo Depan Kantor DPRD
Tragis! Anggota Satpol...
Tragis! Anggota Satpol PP Korban Demo Rusuh di DPRD Lebak Meninggal Dunia
Membara! Demo Perebutan...
Membara! Demo Perebutan Kursi Ketua DPRD Lebak Tumbangkan 2 Anggota Satpol PP
Viral 4 Anggota Satpol...
Viral 4 Anggota Satpol PP Bukittinggi Mabuk Joget Dugem Bareng PSK Seksi
Heroik, Satpol PP Panjat...
Heroik, Satpol PP Panjat Tiang Bendera saat Bendera Merah Putih Jatuh ke Tanah
Sadis! Oknum Satpol...
Sadis! Oknum Satpol PP di NTT Aniaya Istri hingga Tewas, Ini Pemicunya
Oknum ASN di Kebumen...
Oknum ASN di Kebumen Jual Miras, Ada Bunker di Bawah Dapur Rumah
Rekomendasi
Senyum Optimistis Patrick...
Senyum Optimistis Patrick Kluivert saat Pimpin Timnas Indonesia Terbang ke Australia
Kolaborasi Pelaku Industri,...
Kolaborasi Pelaku Industri, Mitra Bisnis dan Konsumen Perkuat Ekosistem Otomotif
IU Blak-blakan Akui...
IU Blak-blakan Akui Syuting When Life Gives You Tangerines dalam Keadaan Mabuk
Berita Terkini
Oknum Brimob Diduga...
Oknum Brimob Diduga Aniaya Karyawan Leasing di Kendari, Polda Sultra Lakukan Penyelidikan
2 jam yang lalu
Tragis! 3 Pekerja Pabrik...
Tragis! 3 Pekerja Pabrik Kulit di Sumedang Sempat Saling Menolong hingga Meninggal di dalam Kubangan Limbah
2 jam yang lalu
2 Jambret Apes di Surabaya,...
2 Jambret Apes di Surabaya, 1 Tewas Tenggelam usai Kabur dari Amukan Warga
6 jam yang lalu
Profil Mayjen TNI Piek...
Profil Mayjen TNI Piek Budyakto yang Dimutasi Jadi Pangdam Udayana
7 jam yang lalu
Gas 3 Kg Meledak di...
Gas 3 Kg Meledak di Depok, 5 Orang Terluka
8 jam yang lalu
Eddy Soeparno Bersama...
Eddy Soeparno Bersama Anggota DPR PAN Gelar Bazar Murah di Subang
8 jam yang lalu
Infografis
Pemain Termahal di Asia...
Pemain Termahal di Asia Tenggara 2025, Indonesia Mendominasi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved