Warga Manado Serbu Klinik Pertamina untuk Daftar BBM Bersubsidi

Sabtu, 02 Juli 2022 - 13:53 WIB
loading...
Warga Manado Serbu Klinik...
Masyarakat antusias mendaftarkan kendaraannya di klinik offline yang dibuka disejumlah SPBU di Kota Manado, agar bisa mengisi pertalite dan solar bersubsidi. Foto/MPI/Subhan Sabu
A A A
MANADO - Kewajiban untuk pembelian BBM bersubsidi melalui aplikasi MyPertamina, membuat warga di Kota Manado, antusias mendatangi klinik offline di sejumlah SPBU. Klinik offline ini, sengaja dibuka untuk membantu warga yang ingin mendaftarkan kendaraannya.



Senior Supervisor Communication and Relation Pertamina Regional Sulawesi, Taufik Kurniawan mengatakan, dari pantauan semua SPBU di Kota Manado, masyarakat begitu antusias mendatangi klinik offline guna mendapatkan layanan untuk mendaftarkan kendaraannya.



"Banyak yang bertanya, didatangi masyarakat, coba-coba mendaftar kendaraannya melalui klinik offline yang kita sediakan di SPBU. Ini bisa dilakukan di semua SPBU maupun dari mana saja, karena pendaftarannya bebas tanpa dipungut biaya," kata Taufik.



Dari hasil pantauan kata dia, antusias masyarakat lumayan tinggi dan banyak. Ada juga instansi-instansi yang meminta untuk dilakukan sosialisasi. "Layanan ini akan terus kita lakukan, untuk percepatan pendaftaran subsidi tepat MyPertamina ini," tuturnya.

Warga Manado Serbu Klinik Pertamina untuk Daftar BBM Bersubsidi


Dia sangat berterima kasih terhadap dukungan masyarakat Manado, dan berharap agar tidak termakan oleh informasi yang tidak benar. "Masyarakat kita arahkan untuk mendatangi sumber yang benar, untuk mendapatkan tata cara yang benar agar bisa mendapatkan subsidi yang tepat sasaran," tuturnya.



Warga Kelurahan Mahawu, Noldy Basir yang ditemui usai mendaftar mengatakan, sudah melakukan pendaftaran dengan memasukkan data-data yang dibutuhkan. "Saya dapat informasi dari Pertamina. Kebetulan saya juga pengguna pertalite, jadi saya langsung mendaftar. Data-data sudah diterima, tinggal tunggu perkembangannya seminggu kemudian lewat email yang saya masukkan," pungkasnya.
(eyt)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3046 seconds (0.1#10.140)